Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Resep Pindang ala Rumahan yang Enak, dari Ikan hingga Telur

Kompas.com - 28/07/2021, 22:13 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Pindang menjadi salah satu masakan rumahan yang bisa diolah dengan berbagai bahan. Seperti daging sapi, tulang iga sapi, ikan, hingga telur.

Bahan untuk membuat bumbunya terbilang cukup sederhana dan biasa ditemui di rumah. Langkah membuatnya juga cukup praktis untuk dilakukan oleh pemula.

Oleh karena itu, coba ikuti aneka resep pindang rumahan yang enak berikut ini. Ada pindang ikan, pindang telur, hingga pindang tulang.

1. Resep pindang tongkol

Ilustrasi ikan tongkol pindang.Dok. Sajian Sedap Ilustrasi ikan tongkol pindang.

Resep pindang tongkol ini punya cita rasa asam pedas yang segar. Menggunakan ikan tongkol yang memiliki ikan berdaging padat yang lezat diolah menjadi masakan apa saja.

Bumbu pindang tongkol yang dibutuhkan, di antaranya serai, daun salam, jahe, asam jawa, dan kemangi.

Kamu bisa menyajikan pindang tongkol untuk menu makan siang yang lezat.

Baca juga: Resep Pindang Tongkol, Kuah Asam Pedas Segar

2. Resep pindang serani khas Jepara

Jepara terkenal dengan aneka sajian seafoodnya, salah satunya adalah pindang serani. Menu tersebut merupakan olahan ikan berkuah kuning yang segar.

Pada resep pindang serani ini menggunakan ikan bawal putih. Ikan bawal kemudian diolah dengan bumbu pindang serani, salah satunya belimbing sayur.

Cita rasa dari pindang serani khas Jepara terasa asam segar nikmat yang cocok disajikan untuk makan siang.

Baca juga: Resep Pindang Serani Khas Jepara Jawa Tengah, Pakai Bawal Putih

3. Resep pindang kudus khas Jawa Tengah

Ilustrasi nasi pindang kudus.Dok. Shutterstock/Ariyani Tedjo Ilustrasi nasi pindang kudus.

Sekilas kuah dari pindang kudus memiliki tampilan seperti rawon. Yakni berwarna gelap dengan potongan daging sapi sebagai isiannya.

Sama seperti rawon, kuah hitam dari pindang kudus juga terbuat dari kluwak.

Kamu bisa mencoba sendiri membuat resep pindang kudus khas Jawa Tengah di rumah. Menggunakan daging sapi bagian sandung lamur sebagai isiannya.

Baca juga: Resep Pindang Kudus Khas Jawa Tengah, Tampilannya Mirip Rawon

4. Resep telur pindang kukus

Punya stok telur ayam dalam jumlah banyak di rumah? Kresikan telur dengan bumbu pindang yang lezat.

Bumbu utama dari resep telur pindang kukus ini adalah keluar yang mana membuat warna dari telur menjadi hitam.

Cocok dinikmati dengan nasi hangat dan sambal terasi yang mantap.

Baca juga: Resep Telur Pindang Kukus, Bikinnya Pakai Keluak

5. Resep pindang tulang iga

Pindang tulang khas Palembangnofrinka / shutterstock Pindang tulang khas Palembang

Bukan hanya bisa dibuat dengan bahan ikan, pindang juga bisa dibuat dengan tulang iga sapi.

Cita rasa dari resep pindang tulang iga ini gurih asam pedas yang berpadu menjadi satu.

Siapkan bumbu halus seperti bawang merah, bawang putih, kunyit, dan jahe sebagai salah satu membuat bumbu kuahnya.

Baca juga: Resep Pindang Tulang Iga Sapi Palembang, Kuah Segar

 

6. Resep pindang iga asam pedas

Pindang Iga Asam Pedas dari Executive Chef ibis Styles Jakarta Mangga Dua Square, Adhi Firdaus. dok. ibis Styles Jakarta Mangga Dua Square, Pindang Iga Asam Pedas dari Executive Chef ibis Styles Jakarta Mangga Dua Square, Adhi Firdaus.

Resep pindang iga asam pedas ini menggunakan bahan seperti daun salam, belimbing wuluh, tomat hijau, lengkuas dan jahe sebagai bumbunya.

Langkah membuatnya cukup sederhana, iga sapi direbus sampai empuk. Masukkan semua bumbu dan rebus bersama iga sapi hingga meresap.

Koreksi rasa dan tekstur dari iga sapi, kalau sudah pas hidangkan.

Baca juga: Resep Pindang Iga Asam Pedas ala Hotel, Masak untuk Akhir Pekan

7. Resep pindang bandeng

Pindang Bandengkompas.com/Callista.o.Lembing Pindang Bandeng

Pindang bandeng merupakan makanan khas Betawi yang bisa kamu coba buat di rumah. Bumbu untuk membuat kuah pindang bandeng, di antaranya lengkuas, kunyit, serai, dan jahe.

Tidak lupa untuk menambahkan juga asam jawa yang membuat kuahnya terasa asam segar.

Kalau kamu ingin menghadirkan pindang bandeng dengan cita rasa pedas, bisa menambahkan cabai pedas geprek dalam kuah pindang.

Baca juga: Resep Pindang Bandeng dari Chef Hotel Berbintang

8. Resep pindang ikan patin khas Jambi

Di daerah Jambi, kamu bisa menemui tempat makan pindang ikan patin denagn mudah. Kalau kamu sedang kangen tetapi belum bisa mencoba menikmatinya langsung dari daerah asal.

Coba ikuti resep pindang ikan patin khas jambi dengan bumbu iris berikut ini.

Baca juga: Resep Pindang Ikan Patin Khas Jambi, Bumbu yang Dipakai Cukup Diiris

9. Resep pindang bumbu iris

Masih dengan kuah pindang yang terbuat dari bumbu iris. Pada resep pindang ini, kamu bisa mengolah tulang iga sapi dengan bumbu iris.

Bumbu iris yang digunakan, di antaranya adalah bawang merah, bawang putih, daun salam, serai, kunyit, dan jahe.

10. Resep pindang tulang sapi

Ilustrasi pindang tulang sapi.DOK.SHUTTERSTOCK/DESY AG Ilustrasi pindang tulang sapi.

Pindang tulang sapi bisa kamu sajikan untuk menu makan malam yang spesial.

Olahan tulang sapi yang satu ini memiliki cita rasa kuah yang asam segar sedikit pedas. Menambahkan juga potongan tomat kecil di akhir memasak untuk menambah cita rasa masakan.

 

11. Resep pindang tulang pakai nanas

Pada resep pindang tulang ini tidak hanya menggunakan tulang iga sapi saja. Melainkan juga, daging sengkel sapi yang menambah kenikmati makan.

Menambahkan juga 200 gram potongan buah nanas untuk menambah cita rasa masakan.

12. Resep pindang udang

Olah udang di rumah dengan bumbu halus seperti jahe, kunyit, bawang merah, bawang putih, dan garam.

Setelah itu, ikuti langkah membuat pindang udang yang mudah. Seperti tumis bumbu halus, tuang air dan masukkan udang hingga matang.

Koreksi rasa dan hidangkan selagi masih panas.

13. Resep oseng ikan pindang

Ilustrasi oseng ikan pindang. Dok. Shutterstock/Naufal Image Ilustrasi oseng ikan pindang.

Ikan pindang menjadi salah satu ikan yang sering dijumpat di pasar. Itu karena harganya yang murah serta cara memasaknya yang mudah.

Kamu bisa mencoba resep oseng ikan pindang sebagai lauk makan nasi putih yang hangat di rumah.

Baca juga: Resep Oseng Ikan Pindang, Sajian Ikan Murah Meriah

14. Resep pepes pindang tongkol

Punya pindang tongkol sisa di rumah? Coba olah kembali menjadi menu pepes yang lezat. Kamu bisa mengikuti resep pepes pindang tongkol untuk 10 porsi makan.

Baca juga: Resep Pepes Pindang Tongkol, Bisa Tanpa Daun Pisang

15. Resep sambal pindang tongkol suwir

Masih dengan ikan pindang tongkol yang bisa kamu olah menjadi sambal ikan suwir yang lezat.

Sambal pindang tongkol ini cocok menjadi pendamping nasi rames yang nikmat.

Bumbu halus untuk membuat sambal pindang tongkol di antaranya cabai hijau, cabai rawit, dan bawang merah.

Baca juga: Resep Sambal Pindang Tongkol Suwir, Pelengkap Makan Nasi Rames

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com