Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Rekomendasi Tempat Makan di Tebet Dekat Stasiun, Ada Soto Kudus

Kompas.com - 14/05/2024, 09:31 WIB
Aska Bagus Aldika,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Jika kamu berkunjung ke Tebet, Jakarta Selatan untuk mencari tempat makan saat naik KRL, terdapat banyak tempat makan di sekitar Stasiun Tebet yang dapat kamu kunjungi.

Di Tebet, Jakarta Selatan tersebar banyak tempat makan, mulai dari makanan Nusantara sampai internasional tersedia di kawasan ini.

Simak lima rekomendasi tempat makan di Tebet, Jakarta Selatan dekat Stasiun:

1. Soto Kudus Garuda 2

Berada tepat di sebelah Stasiun Tebet yang berlokasi di Komplek Selmis, Jalan Lapangan Ros Utara No.5 1, RT.1/RW.5, Kebon Baru, Kecamatan. Tebet, Jakarta Selatan.

Seperti namanya, tempat makan ini menyajikan soto kudus dan aneka lauk lainnya, seperti sate paru goreng, otak sapi goreng, sate ati ampela, ate telur puyuh dan perkedel.

Baca juga: Cara ke Tebet Eco Park Naik Kereta dan TransJakarta

Soto Kudus yang disajikan tepat makan ini menggunakan ayam kampung sebagai lauknya. Kisaran harga makanan di tempat makan ini berkisar mulai dari Rp 5.000 hingga Rp 30.000. Soto Kudus Garuda 2 buka setiap hari mulai dari pukul 09.00 WIB sampai 20.00 WIB.

2. Warunk Upnormal

Berlokasi di Jalan KH Abdullah Syafei No.45, RT.4/RW.1, Tebet Timur, Kecamatan. Tebet, Kota Jakarta Selatan dan berada di Dekat Stasiun Tebet yang hanya berjarak 94 meter.

Warunk Upnormal TebetDok.Warunk Upnormal Tebet Warunk Upnormal Tebet

Tempat makan ini memiliki area makan yang luas dan juga menyajikan berbagai macam makanan.

Tempat makan ini menyajikan roti bakar, kreasi mi instan, nasi goreng, nasi gila, ayam goreng, nasi katsu bali, dan masih banyak lagi yang kisaran harganya mulai dari Rp 16.000 hingga Rp 40.000.

Warunk Upnormal buka setiap hari mulai dari pukul 07.00 WIB sampai 24.00 WIB.

3. Bebek Kaleyo

Bebek Kaleyo berada di Lapangan Ros Selatan No.49, RT.4/RW.1, Tebet Timur, Kecamatan. Tebet, Kota Jakarta Selatan.

Tempat makan ini menawarkan area yang luas, serta tempat makan dalam ruangan dan luar ruangan.

Selain menyajikan aneka olahan bebek, Bebek Kaleyo juga menyajikan olahan ayam, burung puyuh, dimsum, sayur asem, sayur lodeh, dan tumis jamur dengan harga berkisar mulai dari Rp 21.800 hingga Rp 150.000.

Bebek kaleyo Grand Wisata ini buka setiap hari dan beroperasi selama 24 jam.

4. Waroeng Steak & Shake

Berada 250 meter dari Stasiun Tebet, Waroeng Steak & Shake ini berlokasi di Lapangan Ros Selatan No.137 Blok G, Bukit Duri, Kecamatan. Tebet, Jakarta Selatan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com