Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membersihkan Karet Pintu Kulkas yang Hitam Pakai Bahan Sederhana

Kompas.com - 12/05/2023, 16:00 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kulkas merupakan alat elektronik yang selalu menyala setiap hari untuk mengawetkan makanan di rumah. 

Karena fungsinya yang selalu bersentuhan langsung dengan makanan, kulkas harus selalu dalam keadaan bersih. Hal ini agar menghindari kontaminasi bakteri dan jamur pada makanan di dalamnya.

Termasuk yang sering mudah kotor adalah karet pintu kulkas. Menurut The Kitchen, karet kulkas atau door gasket merupakan bagian yang menghubungkan pintu agar bisa menutup.

Bagian ini perlu perawatan rutin karena bisa sobek atau menempel saat pintu terbuka-tutup. Akibatnya, embun beku akan terbentuk di dalam kulkas.

Lalu, bagaimana cara membersihkan karet pintu kulkas? Berikut beberapa cara memebrsihkan karet pintu kulkas. 

Baca juga: Mengusir Bau Tak Sedap di Dalam Kulkas dengan Kopi dan Baking Soda

Cara membersihkan karet pintu kulkas

Dikutip dari sejumlah sumber, berikut ini cara membersihkan karet pintu kulkas dengan bahan-bahan yang mudah didapat di rumah. 

1. Gunakan cuka

Cara pertama untuk membersihkan karet pintu kulkas bisa menggunakan bahan cuka. 

Bersihkan karet kulkas menggunakan sikat gigi bekas yang dicelupkan ke larutan cuka dan air. Gosok perlahan bagian karet kulkas hingga kotorannya terangkat.

Cara ini akan menghilangkan kotoran tanpa merusak permukaan karetnya.

2. Gunakan air hangat

Cara berikutnya untuk membersihkan karet pintu kulkas adalah dengan menggunakan air hangat. 

Dilansir dari id.sharp, air hangat dapat digunakan untuk membersihkan debu pada karet pintu kulkas. Caranya, celupkan kain pada air hangat lalu usapkan dengan lembut ke bagian yang kotor.

Meski begitu, air hangat tidak efektif untuk menghilangkan noda membandel dari jamur.

3. Oleskan pasta gigi

Ilustrasi pasta gigi. PIXABAY/BRUNO Ilustrasi pasta gigi.
Pasta gigi dapat menjadi pembersih ampuh untuk menghilangkan noda membandel di karet pintu kulkas.

Caranya, oleskan pasta gigi ke bagian yang kotor. Kemudian, tunggu selama tiga menit dan usap dengan kain.

Terakhir, bilas kain tadi dan gunakan kembali untuk membilas karet kulkas yang terkena pasta gigi.

4. Campuran cuka dan deterjen

Selain cuka dan air, menambahkan 200 ml ke larutan cuka dapat digunakan untuk membersihkan karet pintu kulkas dari kotoran.

Celupkan kain pada larutan ini dan usapkan ke bagian kotor. Pastikan mengusap dengan lembut agar permukaan karet tidak rusak.

5. Alkohol

Cara berikutnya untuk membersihkan kotoran yang menempel pada karet pintu kulkas adalah dengan menggunakan alkohol. 

Alkohol ampuh membersihkan sekaligus menjadi desinfektan bagi jamur, bakteri, dan kuman berbahaya. Tuangkan ke tisu atau kain lalu usapkan ke bagian karet kulkas yang kotor.

Baca juga: 6 Cara Mudah Memperbaiki Ritsleting Tas yang Rusak dan Sulit Menutup

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pendaftaran Akun PPDB DKI Jakarta 2024 Dibuka, Klik Sidanira.jakarta.go.id

Pendaftaran Akun PPDB DKI Jakarta 2024 Dibuka, Klik Sidanira.jakarta.go.id

Tren
13 Manfaat Daun Kelor, Ampuh Kontrol Gula Darah dan Atasi Kolesterol

13 Manfaat Daun Kelor, Ampuh Kontrol Gula Darah dan Atasi Kolesterol

Tren
Pekerja yang Terkena PHK Masih Menerima Manfaat JKN Selama 6 Bulan, Ini Syaratnya

Pekerja yang Terkena PHK Masih Menerima Manfaat JKN Selama 6 Bulan, Ini Syaratnya

Tren
Embun Upas Akan Muncul Kembali di Dieng, Kapan Terjadi?

Embun Upas Akan Muncul Kembali di Dieng, Kapan Terjadi?

Tren
Apa Itu Mahkamah Pidana Internasional (ICC)? Berikut Tugas dan Wewenangnya

Apa Itu Mahkamah Pidana Internasional (ICC)? Berikut Tugas dan Wewenangnya

Tren
ICC Ajukan Surat Penangkapan Pimpinan Israel dan Hamas, Peluang Netanyahu Ditahan?

ICC Ajukan Surat Penangkapan Pimpinan Israel dan Hamas, Peluang Netanyahu Ditahan?

Tren
Ali Bagheri, Diplomat Ulung dan Pengkritik Keras Barat yang Kini Menjabat sebagai Menlu Iran

Ali Bagheri, Diplomat Ulung dan Pengkritik Keras Barat yang Kini Menjabat sebagai Menlu Iran

Tren
Cerita di Balik Jasa 'Santo Suruh' yang Mau Disuruh Apa Saja, dari Jemput Anak Main juga Kubur Ari-ari

Cerita di Balik Jasa "Santo Suruh" yang Mau Disuruh Apa Saja, dari Jemput Anak Main juga Kubur Ari-ari

Tren
Suhu Udara Capai 50 Derajat Celsius, Ini Imbauan bagi Jemaah Haji yang Tiba di Makkah

Suhu Udara Capai 50 Derajat Celsius, Ini Imbauan bagi Jemaah Haji yang Tiba di Makkah

Tren
Kemendikbud Rekomendasikan 177 Karya Sastra di Sekolah, Ada 'Bumi Manusia'

Kemendikbud Rekomendasikan 177 Karya Sastra di Sekolah, Ada "Bumi Manusia"

Tren
Hasil Tes Online 1 Rekrutmen BUMN Diumumkan 22 Mei 2024, Klik rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id

Hasil Tes Online 1 Rekrutmen BUMN Diumumkan 22 Mei 2024, Klik rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id

Tren
UKT Semakin Mahal dan Janji Prabowo Gratiskan Biaya Kuliah di Kampus Negeri

UKT Semakin Mahal dan Janji Prabowo Gratiskan Biaya Kuliah di Kampus Negeri

Tren
Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Minum Madu Campur Lemon

Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Minum Madu Campur Lemon

Tren
Catat, Ini 4 Suplemen yang Bisa Sebabkan Kepala Pusing

Catat, Ini 4 Suplemen yang Bisa Sebabkan Kepala Pusing

Tren
Cerita Ed Dwight, Butuh 60 Tahun Sebelum Wujudkan Mimpi Terbang ke Luar Angkasa

Cerita Ed Dwight, Butuh 60 Tahun Sebelum Wujudkan Mimpi Terbang ke Luar Angkasa

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com