Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manfaat Beras Kencur untuk Kesehatan, Bisa Tingkatkan Nafsu Makan

Kompas.com - 16/10/2021, 21:09 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Beras kencur adalah minuman tradisional khas Indonesia yang terbuat dari bahan utama, seperti beras, kencur, dan gula jawa.

Sebagai minuman tradisional, beras kencur banyak dikonsumsi karena memiliki segudang khasiat.

Melalui wawancara via sambungan telepon, Nova Dewi, pemilik kedai Suwe Ora Jamu menjelaskan manfaat dari konsumsi beras kencur kepada Kompas.com pada Jumat (15/10/2021).

Baca juga:

1. Mengurangi gejala pegal linu

Dalam penuturannya, beras kencur bisa mengurangi gejala pegal linu. Bahan-bahan yang digunakan untuk meracik beras kencur bisa merilekskan otot.

“Sebenarnya kalau bicara seputar jamu secara umum itu ya manfaatnya ada banyak. Tapi kalau bicara seputar manfaat beras kencur itu bisa mengurangi gejala pegal linu. Trus bisa merilekskan otot.” kata Nova.

Ilustrasi es beras kencur.DOK.SHUTTERSTOCK/INALASTA Ilustrasi es beras kencur.

2. Menambah stamina

Mengonsumsi beras kencur secara rutin juga bisa menambah stamina dalam tubuh.

“Dulu eyang putriku, kalau mau menambah stamina atau energi minumnya ya beras kencur. Tapi, beras kencur itu juga banyak manfaat lainnya.” jelas Nova.

Baca juga: Apa Itu Kencur? Biasa untuk Bumbu Masakan dan Jamu

3. Menjaga kesehatan tubuh

Nova juga menambahkan, salah satu manfaat minum beras kencur juga bisa menjaga kesehatan tubuh.

“Pada kalangan banyak orang, beras kencur itu diminum untuk menjaga kesehatan tubuh. Minum jamu itu untuk menjaga kesehatan bukan karena udah sakit trus minum jamu.” kata Nova.

Selain itu, menurut Nova bahan yang terkandung dalam beras kencur bisa merespon kondisi tubuh.

“Misalnya saja, mbaknya lagi batuk trus minum beras kencur. Batuknya berangsung menghilang. Lalu, saya merasa pegal karena dari pagi beraktivitas trus telat makan. Nah beras kencur bisa merilekskan otot dalam tubuh saya.” tambah Nova kepada Kompas.com.

Beras kencur, minuman yang kaya manfaatSHUTTERSTOCK/ODUA IMAGES Beras kencur, minuman yang kaya manfaat

4. Merangsang nafsu makan

Menambahkan dari buku “Resep Sehat Alami Wied Harry Di Televisi” (2018) oleh Wied Harry Apriadji terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Salah satu manfaat minum beras kencur juga bisa merangsang nafsu makan. Itu karena beras kencur mengandung zat kamferia dan gingerol.

Selain itu, beras kencur juga bisa memperbaiki fungsi pencernaan, mencegah dan mengatasi masuk angin dalam tubuh.

Buku “Resep Sehat Alami Wied Harry Di Televisi” (2018) oleh Wied Harry Apriadji terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com