Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Apel Goreng Crispy Khas Austria untuk Nonton Euro 2020

Kompas.com - 21/06/2021, 18:12 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

KOMPAS.com - Austria punya camilan khas yang mudah dibuat yaitu apel goreng tepung bernama apfelradln.

Ciri bentuk apfelradln, apel dipotong berbentuk ring kemudian dicelup adonan dan digoreng, beberapa resep juga bisa dimasak dengan panggang agar minim minyak.

Proses membuatnya sangat mirip dengan pisang goreng khas Indonesia, tetapi dengan bahan sedikit berbeda.

Baca juga: Resep Scone Keju Khas Inggris, Camilan agar Semangat Nonton Bola

Yuk, buat apfelradln dari Austria.info untuk camilan nonton Euro 2020 Austria versus Ukraina, Senin (21/6/2021)pukul 23.00 WIB.

Resep apel goreng khas Austria apfelradln

Bahan:

  • 2 telur
  • 50 gr mentega cair
  • 225 gr tepung terigu serba guna
  • 250 ml bir (sebagai alternatif halal pakai air mineral)
  • 5 gr garam
  • 75 gr gula halus
  • 2 apel yang rasanya asam, misalnya apel malang
  • 100 gr gula pasir
  • 12 g bubuk kayu manis
  • Minyak goreng untuk menggoreng
  • Gula halus untuk taburan

Cara membuat apel goreng khas Austria apfelradln:

1. Pisahkan kuning dan putih telur untuk adonan. Kocok putih telur sampai creamy.

2. Campur tepung, kuning telur, dan bir (atau air) dengan pengocok untuk membentuk adonan yang halus.

Baca juga: Resep Onbitjkoek, Roti Rempah Belanda untuk Minum Kopi Nonton Euro 2020

3. Tambahkan garam, gula halus, dan mentega cair. Masukkan putih telur kocok ke dalam adonan. Aduk lipat dengan spatula. Diamkan selama 10 menit.

4. Kupas apel dan keluarkan inti (biji dan tangkainya). Potong-potong apel setebal satu sentimeter.

5. Panaskan minyak goreng dalam panci hingga kira-kira 160 derajat Celcius. Masukkan apel ke adonan, lalu angkat dengan tusuk sate. Goreng apel sampai berwarna cokelat keemasan. Tiriskan minyak dan tunggu sejuk.

6. Campur kayu manis dengan gula pasir dalam piring, gulingkan apel goreng ke campuran tersebut. Apfelradln siap disantap.

Baca juga: Resep Martabak Mi Instan, Camilan Praktis buat Nonton Bola

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com