Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Jenis Bahan Herbal yang Dapat Membantu Turunkan Tekanan Darah Tinggi

Kompas.com - 22/11/2020, 06:05 WIB
Mela Arnani,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tekanan darah tinggi atau hipertensi mungkin dialami sebagian besar orang.

Tekanan darah tinggi adalah kondisi di mana tekanan darah berada pada nilai 130/80 mmHg atau lebih.

Jika tidak ditangani dengan tepat, hipertensi dapat meningkatkan risiko terjadinya penyakit jantung, stroke, gangguan ginjal, dan kebutaan.

Mengelola tekanan darah tinggi, biasanya dilakukan dengan mengonsumsi obat-obatan, seperti penghambat enzim pengubah anglotensin (ACE) dan penghambat saluran kalsium.

Baca juga: Simak, Ini 15 Makanan yang Sebaiknya Dihindari agar Sistem Imun Kuat

Banyak perubahan pola makan dan gaya hidup juga dapat menurunkan tekanan darah dan menurunkan risiko penyakit jantung.

Adapun tekanan darah tinggi memiiki satu dari tiga hal berikut, yaitu

  • Tekanan darah sistolik atau angka teratas lebih dari 130 mm Hg
  • Tekanan darah diastolik atau angka bawah lebih dari 80 mm Hg
  • Nilai sistolik dan diastolik di atas level tersebut

Faktanya, penelitian menunjukkan, beberapa bumbu dan rempah-rempah dapat menurunkan tingkat tekanan darah.

Meski begitu, pastikan berkonsultasi dengan penyedia layanan kesehatan sebelum menggunakan beragam herbal yang dapat menurunkan tekanan darah.

Baca juga: 9 Dampak Stres pada Kesehatan Tubuh, dari Sebabkan Sakit Jantung hingga Rusak Kehidupan Seks

Berikut setidaknya delapan bahan herbal yang dapat digunakan melansir Healthline.

1. Basil

Basil, dengan nama latin Ocimum basilicum merupakan ramuan beraroma yang tersedia dalam berbagai bentuk.

Ramuan ini populer dalam pengobatan alternatif karena kaya akan berbagai senyawa kuat.

Basil manis mengandung eugenol tinggi.

Penelitian telah mengaitkan antioksidan nabati ini dengan banyak manfaat kesehatan, termasuk menurunkan tekanan darah.

Baca juga: Mengenal Viagra Himalaya, Jamur yang Dipercaya untuk Obat Kuat hingga Antitumor

Studi menunjukkan, eugenol dapat membantu mengurangi tekanan darah dengan bertindak sebagai penghambat saluran kalsium alami.

Penghambat saluran kalsium mencegah pergerakan kalsium ke dalam sel jantung dan arteri, memungkinkan pembuluh darah rileks.

Sementara penelitian pada hewan menunjukkan, ekstrak selasih membantu mengendurkan pembuluh darah dan mengencerkan darah, yang pada gilirannya membantu menurunkan tekanan darah.

Meski begitu, masih diperlukan lebih banyak penelitian terkait kemampuan basil menurunkan tekanan darah pada manusia.

Baca juga: Makanan yang Harus Dihindari Penderita Penyakit Jantung, Apa Saja?

2. Peterseli

Peterseli atau Petroselinum crispum mengandung berbagai senyawa, seperti vitamin C dan karotenoid makanan, yang dapat menurunkan tekanan darah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com