Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Prabowo Ubah Nama Program Makan Siang Gratis Jadi Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak...

Kompas.com - 23/05/2024, 21:00 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Presiden RI terpilih Prabowo Subianto mengubah nama program makan siang menjadi makan bergizi gratis untuk anak-anak.

Makan siang gratis merupakan program unggulan Prabowo bersama Wakil Presiden RI terpilih, Gibran Rakabuming Raka, ketika kampanye Pilpres 2024.

Prabowo-Gibran mencanangkan program tersebut untuk anak sekolah supaya mendapatkan asupan gizi dan nutrisi.

Dikutip dari Kompas.com, Kamis (23/5/2024), Prabowo menjelaskan, nama program makan siang gratis diganti menjadi makan bergizi gratis untuk anak-anak karena ia menyadari banyak anak sekolah masuk sejak pagi dan pulang ketika siang hari.

Jika program makan gratis baru dilakukan pada siang maka menurutnya kebijakan ini dinilai sia-sia karena anak sekolah sudah pulang.

“Karena kalau anak sekolah dasar umpamanya masuk pagi, dia kalau nunggu makan siang kan terlalu lama. Jadi harus makan pagi. Ya kan?” ujar Prabowo.

Baca juga: UKT Semakin Mahal dan Janji Prabowo Gratiskan Biaya Kuliah di Kampus Negeri

Tujuan makan bergizi gratis

Prabowo menjelaskan, program makan bergizi gratis diklaim mampu berefek baik bagi masa depan setelah ia melakukan analisis yang panjang.

Pihaknya juga berkeinginan, tidak ada lagi anak Indonesia yang kekurangan gizi dengan program tersebut.

“Hitungannya perkiraannya hampir seperempat, 25 persen anak-anak kita mengalami kurang gizi rata-rata. Ini sangat memprihatinkan," kata Prabowo.

Menurut Prabowo, program makan bergizi gratis sudah diterapkan di 76 negara, sementara 5-6 negara sedang mempersiapkan hal ini.

Ia berharap, anak Indonesia menjadi lebih sehat dan kemampuan belajar mereka menjadi meningkat dengan program makan bergizi gratis.

“Jadi kalau kita nanti Oktober melaksanakan, kita mungkin bisa menjadi negara ketujuh di luar yang 76 tadi. Ini sangat sangat penting dengan memberi makan untuk anak-anak,” ujar Prabowo.

Baca juga: Kata Kubu Prabowo-Gibran soal Ganjar Jadi Oposisi Pemerintah

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com