Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lebih Jauh tentang Animal Hoarding, Perilaku Orang yang Suka Mengumpulkan Banyak Binatang

Kompas.com - 05/07/2020, 19:31 WIB
Vina Fadhrotul Mukaromah,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

 

Sementara itu, menurut jurnal yang diterbitkan dalam The Canadian Veterinary Journal La Revue vétérinaire canadienne, animal hoarder didefinisikan sebagai seseorang yang mengumpulkan binatang dalam jumlah besar dan melakukan hal-hal berikut:

  • Gagal menyediakan standar nutrisi minimal dari binatang-binatang yang dikumpulkan
  • Gagal menindaklanjuti kondisi yang buruk pada hewan (penyakit, kelaparan, hingga kematian) dan lingkungan (kepadatan yang berlebihan, kondisi yang tidak bersih)
  • Tidak menyadari dampak negatif dari tindakannya pada kesehatan dan kondisinya sendiri maupun orang lain

Baca juga: Dari Cikini Pindah ke Ragunan, Kisah Kebun Binatang Pertama di Indonesia

Tidak berlaku bagi semua pemelihara banyak binatang

Untuk itu, tidak semua orang yang memiliki banyak binatang dapat disebut sebagai animal hoarder.

Ada sejumlah tanda yang dapat mengindikasikan bahwa seseorang mungkin adalah animal hoarder, yaitu:

  • Memiliki banyak binatang dan kemungkinan tidak mengetahui jumlah yang ia rawat
  • Rumah cenderung kotor atau tidak memiliki kondisi baik
  • Adanya kutu dan hama
  • Terlihat terisolasi dari masyarakat dan cenderung mengabaikan diri sendiri
  • Bersikeras bahwa hewan yang dipelihara sehat meskipun ada tanda-tanda penyakit yang jelas terlihat

Jadi, sederhananya, animal hoarder adalah orang yang mengumpulkan hewan dalam jumlah besar dan tidak dapat menyediakan kebutuhan dasar sesuai standar yang baik, serta cenderung tidak sadar dan tidak mengakui kondisi buruk pada hewan-hewannya.

Baca juga: Manfaat di Balik Desain Ruangan dengan Aksen Tanaman Hias

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com