Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Minum Teh Bisa Menyebabkan Dehidrasi?

Kompas.com - 08/04/2022, 03:32 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

Perlu diketahui bahwa semakin lama teh diseduh, semakin banyak kafein yang dikandungnya.

Baca juga: 5 Jenis Teh Terbaik untuk Mengobati Batuk

2. Teh herbal

Teh herbal seperti teh chamomile, teh peppermint, atau rosehip dibuat dari daun, batang, bunga, biji, akar, dan buah berbagai tanaman.

Tidak seperti jenis teh lainnya, teh herbal tidak terbuat daun dari tanaman Camellia sinensis. 

Oleh sebab itu, teh herbal secara teknis dianggap sebagai infus herbal daripada jenis teh.

Teh herbal umumnya bebas kafein dan tidak memberikan efek dehidrasi pada tubuh.

3. Varietas hibrida

Meskipun sebagian besar teh herbal tidak mengandung kafein, beberapa teh campuran mengandung bahan yang memiliki kafein.

Baca juga: 3 Jenis Teh yang Paling Sehat Menurut Sains

Dengan demikian, seperti halnya jenis teh yang mengandung kafein, minum teh hibrida dalam jumlah besar juga dapat mengurangi keseimbangan air tubuh.

Jadi, apakah teh bisa menyebabkan dehidrasi?

Terlepas dari efek diuretik kafein, teh herbal dan teh yang mengandung kafein tidak akan membuat tubuh dehidrasi.

Untuk memiliki efek diuretik yang signifikan, kafein perlu dikonsumsi dalam jumlah yang lebih banyak dari 500 mg atau setara dengan 6–13 cangkir teh.

Para peneliti melaporkan, ketika dikonsumsi dalam jumlah sedang, minuman berkafein, termasuk teh, sama menghidrasinya dengan air.

Dalam sebuah penelitian kecil, 21 pria minum 4-6 cangkir (960 atau 1.440 ml) teh hitam atau air matang dalam jumlah yang sama selama 12 jam.

Baca juga: Manfaat Teh Oolong untuk Kesehatan, Bisa Meningkatkan Fungsi Otak

Hasilnya, para peneliti tidak melihat perbedaan dalam produksi urin atau tingkat hidrasi antara kedua minuman tersebut. 

Peneliti pun menyimpulkan bahwa teh hitam tampaknya menghidrasi seperti air ketika dikonsumsi dalam jumlah yang lebih kecil atau sama dengan 6 cangkir per hari.

Selain itu, tinjauan terhadap 16 studi mencatat, dosis tunggal 300 mg kafein atau setara dengan minum 3,5-8 cangkir teh sekaligus dapat meningkatkan produksi urin hanya 109 ml dibandingkan dengan jumlah yang sama dari minuman non-kafein.

Oleh sebab itu, bahkan dalam kasus teh dapat meningkatkan produksi urin, teh tidak menyebabkan tubuh kehilangan lebih banyak cairan karena efek diuretiknya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com