Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/04/2023, 14:04 WIB
Krisda Tiofani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

11. Resep bakwan jagung makaroni

Membuat bakwan jagung sudah biasa. Kali ini, kamu bisa memadukan adonan bakwan dengan makaroni rebus, lalu menggorengnya hingga renyah.

Baca Selengkapnya: Resep Bakwan Jagung Makaroni, Gorengan Renyah Saat Nonton TV

12. Resep misro renyah 

Misro mirip dengan combro. Hanya saja, isiannya manis, yakni berupa gula merah yang dicincang dan meleleh saat matang.

Baca Selengkapnya: Resep Misro Renyah, Gorengan dari Singkong Isi Gula Merah

13. Resep tahu crispy pedas 

Tak perlu isian, kamu cukup membalur potongan tahu dengan adonan tepung, kemudian menggorengnya hingga matang.

Baca Selengkapnya: Resep Tahu Crispy Pedas, Gorengan dengan Bumbu Siram Cabai

14. Rolade mi sosis

Kulit rolade ini terbuat dari mi. Setelah dibaluri dengan telur, kamu bisa mengisinya dengan potongan sosis.

Baca Selengkapnya: Resep Rolade Mi Sosis, Gorengan Favorit Anak-anak

15. Resep martabak tahu kulit lumpia

Martabak tahu ala Foodplace.KOMPAS.com/MAULANA MAHARDHIKA Martabak tahu ala Foodplace.

Pakai kulit lumpia lebih praktis. Kamu tinggal mengisi kulit dengan tahu yang sudah dicampur bumbu, kemudian menggorengnya.

Baca Selengkapnya: Resep Martabak Tahu Kulit Lumpia, Gorengan untuk Takjil Buka Puasa

16. Resep sosis solo ayam

Takjil gorengan yang satu ini bisa kamu jadikan stok makanan beku. Satu resep sosis solo dapat menghasilkan 25-30 buah. Goreng secukupnya dan simpan sisanya untuk stok.

Baca Selengkapnya: Resep Sosis Solo Ayam, Cocok untuk Gorengan di Pagi Hari

17. Resep sempol ayam telur gulung 

Bahan utama sempol ayam terdiri dari dada ayam, telur, dan tepung. Kamu bisa menyesuaikan bumbu yang ingin digunakan dan sambal sebagai pelengkap.

Baca Selengkapnya: Resep Sempol Ayam Telur Gulung, Gorengan Spesial dengan Sambal Bangkok

18. Resep bakwan sayur dan bihun

Berbeda dari bakwan sayur biasanya, resep ini menggunakan kulit lumpia siap pakai untuk membalut adonannya.

Baca Selengkapnya: Resep Bakwan Sayur dan Bihun, Gorengan Super Renyah

19. Resep tahu susur semarang

Mirip dengan tahu isi, tahu susur terbuat dari tahu yang diisi aneka sayuran dan dilapisi tepung sebelum digoreng. Makanan ini sangat nikmat dijadikan takjil.

Baca Selengkapnya: Resep Tahu Susur Semarang, Gorengan dengan Lapisan Tepung Renyah

20. Resep bakwan mi instan 

Mi harus direbus dulu sebelum dicampur ke dalam adonan bakwan. Setelahnya, kamu bisa menggoreng adonan bakwan hingga matang.

Baca Selengkapnya: Resep Bakwan Mi Instan yang Renyah untuk Gorengan di Rumah

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com