Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nasi Goreng Robot yang Hits di Malang Berawal dari Musibah, Ini Kisahnya

Kompas.com - 23/10/2021, 14:06 WIB
Silvita Agmasari

Editor

Dartadi sendiri mengaku jika tidak karena kecelakaan, tak mungkin dirinya terpikir ingin membuat alat bantu kerja. 

Video nasi goreng robot milik Dartadi yang viral membuat dagangannya laris manis. Ia mengaku dapat menghabiskan delapan kilogram beras per hari untuk olahan nasi goreng. 

Padahal, sebelum bekerja dengan bantuan alat aduk otomatis, ia hanya mengolah tiga sampai empat kilogram beras. Saat pandemi Dartadi yang sudah menggunakan alat bantu otomatis dapat memasak lima kilogram.

Baca juga:

"Saya akui memang jadi banyak yang datang. Alhamdullilah," ujar dia.

Pembeli nasi goreng robot, Mei mengaku sengaja membeli nasi goreng meski jarak rumahnya jauh. 

"Saya tadi lihat di Instagram dan langsung memutuskan ke sini," kata Mei. 

Ia mengaku terkesan dengan kreativitas Dartadi. 

Nasi goreng robot alias nasi goreng yang dijual Dartadi beralamat di Jalan Muharto Gang 5B, Malang, Jawa Timur. 

Artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com dengan judul Nasi Goreng Robot di Jalan Muharto Kota Malang, Viral dan Bikin Pecinta Kuliner Kepo Rasa Olahannya,

https://suryamalang.tribunnews.com/2021/10/15/nasi-goreng-robot-di-jalan-muharto-kota-malang-viral-dan-bikin-pecinta-kuliner-kepo-rasa-olahannya?page=4.

Penulis: Sylvianita Widyawati | Editor: Dyan Rekohadi

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com