Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membuat Serabi agar Bersarang, Tips dari Penjual

Kompas.com - 07/12/2021, 11:04 WIB
Lea Lyliana

Penulis

KOMPAS.com - Serabi bersarang merupakan tanda bahwa teksturnya empuk dan empuk. 

Untuk membuat serabi bersarang dibutuhkan beberapa metode khusus. Terutama saat membuat adonannya. Namun tak perlu khawatir karena caranya cukup simple dan praktis. 

Pemilik usaha Serabi Mertua, HanHan, membagikan cara membuat serabi agar bersarang dan mengembang. Berikut penuturannya. 

Baca juga:

1. Tambahkan ragi 

Ilustrasi Ragi Instandok. shutterstock/Michelle Lee Photography Ilustrasi Ragi Instan

Cara membuat serabi agar bersarang dan mengembang bisa dengan menambahkan ragi instan. Namun penggunaannya tidak boleh terlalu banyak karena dapat membuat rasanya menjadi kecut. 

"Kalau itu pakai pengembang itu, fermipan. Tapi kita pakainya sedikit karena kalau kebanyakan nanti kecut," ujar HanHan kepada Kompas.com, Jumat (03/12/2021). 

2. Istirahatkan adonan

Adonan serabi perlu diistirahatkan selama beberapa saat agar mengembang sempurna. Dengan demikian saat dimasak serabi lebih bersarang dan tidak bantat.

"Iya itu perlu diistirahatkan dulu, ditunggu ngembang baru dimasak," jelas HanHan. 

Baca juga:

Ciri adonan serabi yang sudah mengembang yakni permukaannya mulai berpori. 

"Kayak adonannya martabak itu, jadi kayak ada titik-titiknya itu. Kayak gitu adonannya," tambahnya. 

Serabi Mertua di Yogyakarta.Dok.Facebook/Serabi Mertua Serabi Mertua di Yogyakarta.

3. Pakai tepung terigu protein sedang

Menambahkan dari buku “Serabi” oleh Lilly T. Erwin terbitan PT Gramedia Pustaka Utama untuk membuat serabi yang bersarang kamu juga perlu memakai tepung khusus. 

Tepung yang digunakan yaitu tepung terigu protein sedang.Selain itu, pastikan pula tepung tersebut berkualitas baik agar serabi mengembang sempurna.

Buku “Serabi” oleh Lilly T. Erwin terbitan PT Gramedia Pustaka Utama dapat dibeli online di Gramedia.com

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com