Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Alasan Telur Siput Merah Muda Harus Dihancurkan | Efek Jalan Kaki 20.000 Langkah per Hari

Kompas.com - 14/02/2024, 06:45 WIB
Alinda Hardiantoro,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

3. Kemenhan menunjuk Hotman Paris dalam kasus isu korupsi jet tempur

Kementerian Pertahanan (Kemenhan) menunjuk pengacara Hotman Paris dalam kasus dugaan korupsi pembelian jet tempur Mirage 2000-5 bekas Angkatan Udara Qatar.

Penunjukkan Hotman Paris dilakukan oleh Wakil Menteri Pertahanan (Wamenham) RI Letjen TNI (Purn.) M. Herindra di Kantor Kemenhan RI, Jakarta, Senin (12/2/2024).

Herindra menegaskan, informasi terkait dugaan korupsi pembelian jet tempur yang beredar di media sosial menurutnya adalah fitnah. Sebab pemerintah tidak pernah melanjutkan proses pembelian 12 unit pesawat tempur bekas Mirage 2000-5 itu lantaran alasan keterbatasan fiskal.

Kemenhan Tunjuk Hotman Paris dalam Kasus Isu Korupsi Jet Tempur

4. Bisakah mencoblos di kota lain tanpa formulir pindah memilih?

Seorang warganet menanyakan bisakah mencoblos di kota lain yang berbeda dengan alamat e-KTP pada hari pemungutan suara atau pencoblosan tanpa formulir pindah memilih.

Pertanyaan ini muncul dari pemilih yang belum mengurus administrasi pindah memilih di TPS di kota lain yang berbeda dengan domisili.

Ketua KPU Wonogiri Satya Graha mengatakan bahwa saat ini, istilah form A5 sudah tidak dipakai lagi. Istilah yang dipakai oleh KPU saat ini merupakan Form A Pindah Memilih.

Satya mengatakan, pemilih dari luar kota tidak dapat melakukan pencoblosan apabila tidak membawa Form A Pindah Memilih.

Bisakah Mencoblos di Kota Lain Tanpa Form A Pindah Memilih? Begini Jawaban KPU

5. Wilayah yang berpotensi hujan 13-14 Februari 2024

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem yang akan menerpa sejumlah wilayah Indonesia berupa hujan lebat, petir, dan angin kencang.

Potensi cuaca ekstrem ini akan terjadi pada Selasa (13/2/2024) dan Rabu (14/2/2024).

BMKG menjelaskan, cuaca ekstrem itu dikarenakan adanya Pusat Tekanan Rendah yang terpantau di Australia bagian utara dengan membentuk daerah pertemuan angin (konvergensi) di perairan utara Australia dan sejumlah wilayah yang tersebar di Indonesia.

Ini daftar wilayahnya:

BMKG: Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang 13-14 Februari 2024

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com