Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasukan Ukraina Berlatih Tembakkan Peluncur Anti-Tank di Tengah Ketegangan dengan Rusia

Kompas.com - 29/01/2022, 21:30 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber Reuters

YAVORIC, KOMPAS - Menggunakan seragam kamuflase musim dingin berbulu hitam putih, pasukan Ukraina berlatih menembakkan peluncur anti-tank yang dikirim oleh Inggris.

Sejumlah negara Barat diketahui telah mengirimkan senjata ke Ukraina sebagai bagian dari upaya untuk membantu negara tersebut mempertahankan diri dari invasi Rusia

Pengiriman senjata bisa berguna untuk mengantisipasi bilamana perang Ukraina Rusia terjadi.

Rusia telah memaksa Barat ke dalam pembicaraan tentang tuntutan Moskwa untuk jaminan keamanan baru di Eropa dengan mengumpulkan lebih dari 100.000 tentara di dekat perbatasannya dengan Ukraina, bekas republik Soviet yang ingin bergabung dengan NATO.

Baca juga: China Umumkan Kerja Sama dengan Rusia Bangun Pangkalan di Permukaan Bulan Saingi NASA

Inggris pada awal bulan ini mengatakan bahwa mereka akan memasok Ukraina dengan sistem senjata pertahanan anti-tank ringan dan personel untuk memberikan pelatihan.

Bantuan itu tidak strategis dan dimaksudkan untuk digunakan dalam pertahanan diri.

"Cukup menembak satu putaran untuk menghancurkan kendaraan musuh," kata prajurit Ukraina, Zinovy Luzhansky, selama latihan di tempat latihan militer yang berangin di Ukraina barat, sebagaimana diberitakan Reuters, Sabtu (29/1/2022).

"Akan lebih mudah untuk melawan Federasi Rusia karena senjata ini dapat dengan mudah menghancurkan segala jenis peralatan militer lapis baja musuh," imbuhnya.

Ketika Inggris dan Amerika Serikat (AS) telah meningkatkan pengiriman senjata ke Ukraina bulan ini, mereka juga membuat marah Kiev dengan menarik kembali para diplomat mereka.

Baca juga: Pentagon Prediksi Betapa Mengerikannya jika Rusia-Ukraina Perang


Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy pada Jumat tidak mengesampingkan perang besar-besaran dengan Rusia tetapi menuduh Washington dan media memicu kepanikan yang membebani ekonomi sementara tidak ada tank di jalanan.

Dia berbicara setelah Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan Amerika Serikat dan NATO tidak membahas tuntutan keamanan utama Kremlin atas kebuntuan Timur-Barat terkait Ukraina, tetapi Moskwa siap untuk terus berdialog.

Rusia mencaplok Crimea dari Kiev pada 2014 dan kemudian mendukung pemberontak yang memerangi pasukan pemerintah di Ukraina timur, konflik yang belum terselesaikan yang telah menewaskan 15.000 orang hingga saat ini.

Baca juga: Jaga-jaga Perang Rusia-Ukraina, AS Segera Kirim Pasukan ke Eropa Timur

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

143 Orang Tewas akibat Banjir di Brasil, 125 Lainnya Masih Hilang

143 Orang Tewas akibat Banjir di Brasil, 125 Lainnya Masih Hilang

Global
Serangan Ukraina di Belgorod Rusia, 9 Orang Terluka

Serangan Ukraina di Belgorod Rusia, 9 Orang Terluka

Global
Inggris Selidiki Klaim Hamas Terkait Seorang Sandera Terbunuh di Gaza

Inggris Selidiki Klaim Hamas Terkait Seorang Sandera Terbunuh di Gaza

Global
Serangan Drone Ukraina Sebabkan Kebakaran di Kilang Minyak Volgograd Rusia

Serangan Drone Ukraina Sebabkan Kebakaran di Kilang Minyak Volgograd Rusia

Global
PBB Serukan Gencatan Senjata di Gaza Segera, Perang Harus Dihentikan

PBB Serukan Gencatan Senjata di Gaza Segera, Perang Harus Dihentikan

Global
Pendaki Nepal, Kami Rita Sherpa, Klaim Rekor 29 Kali ke Puncak Everest

Pendaki Nepal, Kami Rita Sherpa, Klaim Rekor 29 Kali ke Puncak Everest

Global
4.073 Orang Dievakuasi dari Kharkiv Ukraina akibat Serangan Rusia

4.073 Orang Dievakuasi dari Kharkiv Ukraina akibat Serangan Rusia

Global
Macron Harap Kylian Mbappe Bisa Bela Perancis di Olimpiade 2024

Macron Harap Kylian Mbappe Bisa Bela Perancis di Olimpiade 2024

Global
Swiss Juara Kontes Lagu Eurovision 2024 di Tengah Demo Gaza

Swiss Juara Kontes Lagu Eurovision 2024 di Tengah Demo Gaza

Global
Korsel Sebut Peretas Korea Utara Curi Data Komputer Pengadilan Selama 2 Tahun

Korsel Sebut Peretas Korea Utara Curi Data Komputer Pengadilan Selama 2 Tahun

Global
Rangkuman Hari Ke-808 Serangan Rusia ke Ukraina: Bala Bantuan untuk Kharkiv | AS Prediksi Serangan Terbaru Rusia

Rangkuman Hari Ke-808 Serangan Rusia ke Ukraina: Bala Bantuan untuk Kharkiv | AS Prediksi Serangan Terbaru Rusia

Global
Biden: Gencatan Senjata dengan Israel Bisa Terjadi Secepatnya jika Hamas Bebaskan Sandera

Biden: Gencatan Senjata dengan Israel Bisa Terjadi Secepatnya jika Hamas Bebaskan Sandera

Global
Israel Dikhawatirkan Lakukan Serangan Darat Besar-besaran di Rafah

Israel Dikhawatirkan Lakukan Serangan Darat Besar-besaran di Rafah

Global
Wanita yang Dipenjara Setelah Laporkan Covid-19 di Wuhan pada 2020 Dibebaskan

Wanita yang Dipenjara Setelah Laporkan Covid-19 di Wuhan pada 2020 Dibebaskan

Global
Rusia Klaim Rebut 5 Desa dalam Pertempuran Sengit di Kharkiv

Rusia Klaim Rebut 5 Desa dalam Pertempuran Sengit di Kharkiv

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com