Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Restoran Unik Serba Daun Kelor di Labuan Bajo, La Moringa

Kompas.com - 19/12/2022, 14:12 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Menikmati pemandangan alam di Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) dan sekitarnya tak lengkap rasanya tanpa mencicipi juga kuliner yang tersedia. 

Khusus di Labuan Bajo, ibu kota Kabupaten Manggarai Barat, ada satu restoran yang tampil berbeda, karena menyajikan makanan dan minuman dengan bahan dasar dari daun kelor. Namanya La Moringa. 

Lokasinya cukup strategis yakni berada di jalan Trans Flores, Labuan Bajo, Kecamatan Komodo, sehingga mudah dijangkau oleh penikmat kuliner yang berkunjung ke tempat itu. 

Dengan konstruksi bangunan lantai dua, La Moringa menyiapkan fasilitas yang nyaman untuk para pengunjung. 

Tamu yang ingin makan dan minum, bisa memilih di dalam ruangan dengan suasana yang sejuk karena pendingin ruangan. 

Baca juga:

Begitu pun suasana di luar ruangan di lantai dua. Disediakan pula tempat duduk dan meja yang tentunya akan memanjakan pengunjung, karena langsung melihat suasana Kota Labuan Bajo. 

Ada banyak varian rasa makanan yang ditawarkan La Moringa, mulai dari Roti Sei Tagepe (Roti cincang segar yang terjepit di antara lezatnya roti panggang), Sei Timorian Baguette (Roti panas campuran sorgum dan moringa), Moringa Signature Porridge (Bubur kelor sehat dengan suwiran ayam dan topping yang enak). 

Restoran La Moringa di Labuan Bajo, NTT. KOMPAS.com/Sigiranus Marutho Bere Restoran La Moringa di Labuan Bajo, NTT.

Kemudian, Moringa Sei Crispy (Sei crispy renyah dengan topping cabai merah), Moringa Kete Rice (Daging sapi dengan bumbu khas NTT dengan versi La Moringa). 

Ada juga Moringa Sei Teriyaki (Daging sapi lezat dimasak dengan siraman saus teriyaki) dan Moringa Sei Original Sambal Talalu (Daging sei premium, yang dipadukan dengan sambal talalu dan nasi kelor yang lezat). 

Selain makanan, La Moringa juga menyediakan minuman Teh Kelor Premium, yang sudah dieskpor ke berbagai negara, dan juga Gelato (Es krim) sehat berbahan dasar kelor yang memiliki rasa sangat enak. 

Ada juga sejumlah menu andalan lainnya yang wajib dicoba. 

Restoran La Moringand i Labuan Bajo, NTT, yang uga menjual oleh-oleh berbahan dasar daun kelor. KOMPAS.com/Sigiranus Marutho Bere Restoran La Moringand i Labuan Bajo, NTT, yang uga menjual oleh-oleh berbahan dasar daun kelor.

CEO La Moringa Indonesia dr Andre Hartanto, mengatakan, selain makanan dan minuman, pihaknya juga menyediakan oleh-oleh terlengkap khas NTT, tentunya dengan harga yang terjangkau. 

Andre menjelaskan, pihaknya memilih kelor sebagai bahan dasar makanan dan minuman, karena berdasarkan riset Moringa atau Kelor, memiliki manfaat yang luar biasa yang sering disebut tree of life

Jata Andre, daun kelor mengandung tujuh kali vitamin C pada jeruk, empat kali vitamin A pada wortel, empat kali kalsium pada susu, tiga kali potasium pada pisang, dan dua kali protein pada susu.

Baca juga:

"Karena itu, kita sajikan bukan hanya makanan yang lezat, tetapi juga menyehatkan," kata Andre, kepada Kompas.com, Senin (19/12/2022). 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com