Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pusat Pendidikan Kuliner Baru di Jakarta Dibuka, Ada Kelas Online

Kompas.com - 23/05/2024, 10:24 WIB
Krisda Tiofani,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kumala Academy resmi dibuka sebagai institusi pendidikan kuliner yang berfokus pada pengembangan keterampilan dalam dunia makanan dan minuman.

Lembaga pendidikan berbasis di Jakarta ini menyasar para pekerja kuliner, calon pekerja kuliner, dan semua orang yang berminat belajar lebih jauh mengenai kuliner.

Baca juga: Mengenal Le Cordon Bleu, Sekolah Kuliner Berusia Lebih Dari 1 Abad

"Kami ingin menjadi pusat pendidikan terdepan yang berfokus pada pengembangan industri hospitality serta makanan dan minuman, menyediakan pelatihan yang sesuai dengan standar industri dan mengikuti tren terbaru," kata Co-founder Kumala Academy, Yenny Kusuma saat bergabung via daring dalam peresmian Kumala Academy di Kumala Garage Store, Jakarta Barat, Selasa (21/5/2024).

Program belajar Kumala Academy akan mencakup berbagai aspek penting dalam dunia kuliner yakni:

  1. Cooking and Baking Fundamentals: Kursus dasar yang mengajarkan teknik pembuatan produk makanan dan minuman dari awal hingga akhir.
  2. Skill Developments: Pelatihan lanjutan dalam pembuatan produk makanan dan minuman yang lebih kompleks.
  3. Specialization: Program khusus yang berfokus pada satu jenis topik tertentu.
  4. Soft Skills Development: Program pengembangan keterampilan interpersonal dan intrapersonal yang esensial untuk kesuksesan profesional di industri kuliner.

Baca juga: 7 Prediksi Tren Kuliner Dunia pada 2024, Cromboloni Masih Berlanjut?

Kumala Academy resmi dibuka sebagai institusi pendidikan kuliner yang berfokus pada pengembangan keterampilan dalam dunia makanan dan minuman.Kompas.com/Krisda Tiofani Kumala Academy resmi dibuka sebagai institusi pendidikan kuliner yang berfokus pada pengembangan keterampilan dalam dunia makanan dan minuman.

Adapun Kumala Academy bertempat di Kumala Home & Kitchen, Jalan Dr. Susilo IV Nomor 11A, Grogol, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

Bangunan yang terdiri dari tiga lantai ini disiapkan menjadi tempat belajar teori dan praktik kuliner para murid. Meski demikian, Kumala Academy juga menyiapkan kelas online (daring) untuk pendaftar dari luar Jakarta.

"Kami juga menyasar (murid) dari luar Jakarta yang memang kebutuhan di kota-kota besar juga banyak. Bakal ada banyak kelas online," ucap Co-Founder Kumala Academy sekaligus penulis dan praktisi kuliner Indonesia, Kevindra Soemantri.

Kumala Academy mengadakan kelas perdananya untuk dasar baking bertajuk "Sourdough Secrets: Mastering the Art of Fermented Bread" pada Rabu (22/5/2024) oleh dr. Debryna Dewi, Sourdough Doctor.

Baca juga: Cara Jadi Koki Profesional, Cukup Lulus SMK Boga atau Harus Kuliah?

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com