Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Simpan Okra agar Tetap Segar, Tahan 2 Bulan

Kompas.com - 24/03/2022, 21:09 WIB
Lea Lyliana

Penulis

KOMPAS.com - Okra termasuk sayuran yang bisa disimpan lama. Walau begitu kamu harus menyimpannya dengan benar agar ketahanannya terjaga. 

Ada beberapa cara menyimpan okra yang bisa dilakukan. Cara ini dapat mencegah okra cepat busuk dan berlendir. 

Baca juga:

 

Berikut cara menyimpan okra seperti dikutip dari The Spruce Eats dan Leaf.tv.

1. Jangan dicuci 

Okra yang akan disimpan sebaiknya tidak dicuci terlebih dulu. Proses pencucian dapat membuat polongnya cepat lembek dan busuk. Terlebih jika okra tidak dikeringkan.

Ilustrasi okra segar di dalam wadah. PIXABAY/ mirkosajkov Ilustrasi okra segar di dalam wadah.

2. Bungkus dengan kantung kertas 

Okra segar dapat disimpan di dalam kantung kertas supaya tidak lembap dan mudah busuk. 

Jika tak ada kantung kertas, bungkus okra dengan tisu dapur lalu masukkan ke dalam kantung plastik berlubang. Cara ini dapat membuatnya lebih awet dan tidak mudah memar. 

Baca juga:

3. Perhatikan suhu penyimpanan 

Suhu penyimpanan merupakan kunci agar okra tetap segar dan tidak busuk. Suhu paling baik yang dianjurkan yakni sekitar 45-50 derajat fahrenheit atau sekitar tujuh sampai 10 derajar celcius. 

Ilustrasi okra segar. PIXABAY/ LC Click Ilustrasi okra segar.

4. Simpan di kulkas

Melihat dari anjuran suhu penyimpannya, maka okra paling bagus jika disimpan di dalam kulkas. 

Untuk menyimpannya, bungkus okra denga tisu lalu masukkan ke dalam kantung kertas. Kemudian tempatkan di laci kulkas bagian sayuran agar lebih awet. 

Okra yang disimpan di kulkas dapat bertahan sekitar dua sampai lima hari. 

Baca juga:

5. Bekukan di freezer

Okra dapat dibekukan seperti halnya brokoli atau buncis. Cara membekukannya pun mirip. 

Pertama, rebus seluruh bagian okra di dalam air mendidih, maksimal satu menit. Kemudian, masukkan ke dalam air es lalu keringkan. 

Okra yang telah dikeringkan dapat segar dimasukkan ke dalam kantung plastik atau wadah kedap udara. Selanjutnya, bekukan segera di dalam freezer.

Okra yang disimpan di dalam freezer bisa awet hingga satu sampai dua bulan. Meski begitu baiknya gunakan sesegara mungkin agar tetap renyah.

Baca juga: Mengenal Teknik Blanching, Apa Manfaatnya pada Sayuran?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com