Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Cara Aman Membuat Minyak Goreng Tetap Jernih, Bisa Dipakai Lagi

Kompas.com - 22/02/2022, 08:06 WIB
Silvita Agmasari

Editor

KOMPAS.com - Harga minyak goreng yang melambung tinggi membuat banyak orang memilih untuk memanfaatkan minyak goreng berulang kali. 

Perlu diketahui minyak goreng yang dimanfaatkan berulang kali tidak baik untuk kesehatan. 

Namun, jika ingin memanfaatkan minyak goreng untuk lebih dari sekali pakai, ada beberapa cara aman yang dapat dilakukan agar minyak goreng tetap jernih. Simak caranya dari Sajian Sedap berikut. 

Perlu dicatat juga minyak goreng bekas yang sudah berbau tengik dan berubah warna tidak layak digunakan kembali. 

Baca juga:

1. Atur suhu api saat masak 

Api kompor yang terlalu besar membuat suhu naik dan minyak goreng cepat panas. 

Proses pemasakan yang terlalu panas ini membuat minyak goreng berubah coklat dan jika digunakan terus menerus akan jadi hitam. 

Makanan yang digoreng dengan minyak yang terlalu panas juga tidak matang merata, hanya pada bagian luar. 

Oleh karena itu, pastikan untuk mengatur api kompor menjadi sedang. Suhu ideal untuk menggoreng adalah 180 derajat Celcius. Gunakan termometer dapur untuk mengetahui suhu minyak goreng panas.  

2. Angkat sisa makanan di minyak goreng

Endapan sisa makanan membuat kualitas minyak goreng menurun. Minyak goreng akan berubah warna dan mudah berbau jika ada banyak  partikel sisa makanan  di minyak goreng. 

Berinvestasilah pada saringan besi yang tahan panas untuk menyaring minyak goreng dari sisa makanan yang tertinggal. 

Baca juga: Resep Cirambay Minyak Cabai Pedas, Mie yang Terbuat dari Tepung Aci

3. Pisahkan minyak sesuai jenis makanan

ilustrasi menggoreng dengan sedikit minyak. SHUTTERSTOCK/Medvedeva Oxana ilustrasi menggoreng dengan sedikit minyak.

Memisahkan minyak goreng bekas sesuai jenis makanan yang digoreng juga dapat membuat minyak goreng layak pakai. 

Bagi minyak goreng bekas berdasarkan fungsinya, misal minyak untuk menggoreng ikan dan ikan asin, minyak untuk menggoreng donat atau camilan manis. 

Baca juga: Resep Cimol Anti-meledak, Masukkan Saat Minyak Masih Dingin

4. Simpan minyak goreng dengan benar

Jangan simpan minyak di tempat yang terpapar cahaya atau dekat dengan sumber panas.

Dua faktor ini bisa merusak kualitas minyak dan membuat minyak goreng cepat menghitam.

Simpanlah minyak di wadah yang tertutup rapat, di tempat yang gelap.

Baca juga: 3 Cara Simpan Minyak Goreng Bekas agar Layak Pakai Lagi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com