Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Tempat Makan Legendaris di Semarang, Cocok untuk Wisata Kuliner

Kompas.com - 14/01/2022, 13:08 WIB
Lea Lyliana

Penulis

 

11. Kepala Manyung Bu Fat

Kepala Manyung Bu Fat termasuk dalam kuliner legendaris di Semarang yang wajib dikunjungi. Warung makan ini sudah ada sejak 1969.

Di sini kamu bisa menikmati kepala manyung berukuran besar yang dihidangkan dengan kuah panas dan potongan cabai.

Jika belum tahu manyung sendiri adalah ikan laut yang dagingnya biasa digunakan untuk membuat ikan asin jambal roti.

Baca juga:

Satu porsi kepala manyung di tempat ini bisa dinikmati dengan harga Rp 30.000 - Rp 250.000. Harga tersebut berbeda tergantung ukuran manyung yang digunakan.

Lokasi Kepala Manyung Bu Fat ada di Jalan Ariloka, Krobokan, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang. Jam bukanya pukul 08.00-20.00 WIB.

12. Nasi Ayam Bu Wido

Nasi Ayam Bu Wido cocok untuk kuliner malam hari karena buka pukul 16.30-23.00 WIB.

Warung ini menyajikan nasi gurih dengan sambal goreng dan kuah areh. Untuk lauk, tersedia ayam dengan aneka potongan.

Baca juga:

Lokasi Nasi Ayam Bu Wido ada di sekitar Jalan Melati Selatan, Brumbungan, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang.

13. Mie Kopyok Pak Dhuwur

Mi koyok adalah mie kuning yang disajikan dengan potongan tahu dan taoge serta disiram dengan kuah gurih segar. Ada satu penjual mie kopyok yang terkenal di Semarang yaitu Mie Kopyok Pak Dhuwur.

Lokasi Mie Kopyok Pak Dhuwur ada di Jalan Tanjung Nomor 18A, Pandansari, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang.

Baca juga:

Satu porsi mie kopyok di tempat ini bisa dinikmati dengan harga Rp 13.000. Jam buka Mie Kopyok Pak Dhuwur pukul 08.00-16.00 WIB.

14. Tahu Gimbal Pak H.EDY

Tahu Gimbal Pak Edi merupakan salah satu warung makan yang telah berdiri 10 tahun yang lalu dan saat ini sudah memasuki generasi kedua.KOMPAS.COM/Alek Kurniawan Tahu Gimbal Pak Edi merupakan salah satu warung makan yang telah berdiri 10 tahun yang lalu dan saat ini sudah memasuki generasi kedua.

Tahu gimbal adalah sajian khas Semarang yang berisi lontong, kol, telur goreng, dan gimbal atau gorengan dari udang tepung. Makanan ini disajikan dengan siraman kuah kacang yang khas.

Ada satu penjual tahu gimbal yang sudah terkenal sejak lama. Namanya adalah Tahu Gimbal Pak H. Edy. 

Untuk dapat menikmati tahu gimbal di warung ini kamu cukup membayar sekitar Rp 15.000.

 

Baca juga:

Warung tahu gimbal ini berlokasi di Jalan Pandanaran belakang STM 7 Nomor 2, Mugassari, Kecamaran Semarang Selatan, Kota Semarang. 

Jam buka Tahu Gimbal Pak H. Edy pukul 11.00-21.00. Namun pada Jumat jam bukanya pukul 13.00-21.00 WIB.

15. Tahu Petis Mataram

Tahu Petis Mataram terkenal di kalangan wisatawan. Bahkan sebelum buka biasanya tempat ini sudah ramai pembeli.

Di Tahu Petis Mataram kamu bisa menikmati tahu goreng yang disajikan dengan sambal petis gurih.

Selain tahu petis, kamu pun dapat menikmati wedang ronde dan wedang kacang untuk menghangatkan badan. Harga tahu petis di sini Rp 4.000, sedangkan wedangnya sekitar Rp 11.000.

Baca juga:

Lokasi Tahu Petis Mataram ada di Jalan MT. Haryono Nomor 724, Jagalan, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang. Jam bukanya pukul 16.30-20.00 WIB.

Pada masa pandemi seperti saat ini, pastikan saat berkunjung tetap melakukan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Di antaranya adalah memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, menjaga jarak, dan tidak bepergian jika demam atau suhu tubuh di atas 37,3 derajat celsius.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com