Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Resep Sop yang Mudah Dibuat, Mulai dari Ceker Ayam sampai Sosis

Kompas.com - 05/06/2021, 21:13 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

 

6. Resep sop merah tomat

Sop merah menggunakan buah dan saus tomat untuk menghasilkan cita rasa asam manis pada masakan.

Sebagai isiannya, kamu bisa menggunakan kacang potong, irisan wortel, dan sosis.

Tambahkan irisan ayam di dalam sop merah tomat agar lebih bergizi.

Baca juga: Resep Sop Merah Tomat, Sajikan Pakai Sus Kering

7. Resep sop ayam jahe

Tidak ada salahnya untuk menjaga kesehatan dengan memakan masakan bergizi. Salah satunya, sop ayam jahe yang menghangatkan.

Kamu bisa menggunakan ayam kampung agar kaldu ayam lebih lezat dan bergizi.

Baca juga: Resep Sop Ayam Jahe, Bikin Tubuh Hangat dan Segar

8. Resep sop ikan kakap tomat

Punya stok ikan kakap banyak di rumah? Olah menjadi menu masakan berkuah pedas yang satu ini.

Sop ikan kakap tomat memiliki rasa pedas dan gurih yang bisa bikin ketagihan. Rebus bumbu halus bersama ikan kakap sampai matang dan bumbu meresap.

Sajikan untuk lauk makan malam praktis.

Baca juga: Resep Sop Ikan Kakap Tomat Pedas, Lauk Makan Malam Praktis

9. Resep sop iga kacang merah

Ilustrasi sop iga sapiShutterstock/Ika Hilal Ilustrasi sop iga sapi

Sop iga kacang merah cocok disantap dengan nasi maupun lontong. Rasa segar dari masakan ini terasa pas untuk menu makan siang.

Tambahkan dengan sambal terasi merah biar rasanya lebih nikmat.

Baca juga: Resep Sop Iga Kacang Merah, Ide Masakan Lebaran Tanpa Santan

10. Resep sop buntut

Sop buntut bisa kamu sajikan untuk menu makan spesial di akhir pekan. Rasa dari sop buntut ini terasa ringan karena terbuat dari bawang putih, bawang merah, pala, dan jahe.

Sebagai pelengkapnya, kamu bisa menambahkan potongan wortel, kentang, daun seledri, dan tomat. Hidangkan dan nikmati selagi masih hangat.

Baca juga: Resep Sop Buntut Bening Khas Surabaya, Menu Makan Spesial

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com