Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Sop Iga Kacang Merah, Ide Masakan Lebaran Tanpa Santan

Kompas.com - 08/05/2021, 10:11 WIB
Lea Lyliana

Penulis

KOMPAS.com - Masakan Lebaran tak melulu harus bersantan. Ada banyak resep masakan Lebaran tanpa santan yang bisa kamu buat. Salah satunya ialah sup iga kacang merah.

Hidangan berkuah bening ini cocok disantap dengan nasi maupun ketupat.

Rasanya yang segar, pas untuk menemani makan siang saat Lebaran. Apalagi jika disantap dengan tambahan sambal. 

Baca juga: Resep Sop Iga Sapi Bening, Masakan untuk Rayakan Idul Adha

Berikut resep sup iga sapi kacang merah dari buku "Step by Step: 50 Resep Sop & Soto ala Sisca Soewitomo" oleh Sisca Soewitomo terbitan PT Gramedia Pustaka Utama. 

Resep sup iga kacang merah 

Bahan

  • 250 gram kacang merah 
  • 500 gram iga sapi, potong-potong 
  • 2 lt air 
  • 2 sdm margarin 
  • 1 buah bawang bombai, iris 
  • 2 batang seledri 
  • 2 batang daun bawang 
  • 1 biji pala, memarkan 
  • 2 sdt garam 
  • 1/2 sdt merica bubuk 
  • 2 batang wortel, potong sesuai selera 

Baca juga: Cara Rebus Iga yang Benar Tanpa Panci Presto

Cara membuat sup iga kacang merah

1. Rendam kacang merah dalam air selama dua jam. Cuci bersih lalu tiriskan. Rebus hingga setengah matang, angkat dan tiriskan. 

2. Rebus iga sapi dengan dua liter air hingga daging setengah matang. Masukkan kacang merah. 

3. Panaskan margarin, tumis bawang bombai hingga harum. Masukkan ke kaldu, tambahkan wortel, seledri, pala dan daun bawang. Bumbui dengan garam dan merica bubuk. 

4. Masak hingga kacang merah dan iga empuk. Angkat, sajikan selagi hangat. 

Baca juga: 5 Kesalahan Masak Iga Bakar, Bikin Daging Jadi Alot

Buku "Step by Step: 50 Resep Sop & Soto ala Sisca Soewitomo" oleh Sisca Soewitomo terbitan PT Gramedia Pustaka Utama dapat dibeli online di Gramedia.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com