Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paragon Luncurkan Women's Space, Wadah bagi 1.000 Perempuan Penggerak Indonesia

Kompas.com - 28/01/2023, 16:44 WIB
Albertus Adit

Penulis

KOMPAS.com - Salah satu perusahaan kosmetik ternama di Indonesia, ParagonCorp meluncurkan program pemberdayaan perempuan bertajuk Women's Space di Jakarta, Sabtu (28/1/2023).

Women's Space merupakan wadah berkumpulnya perempuan penggerak Indonesia untuk mengembangkan diri melalui penguatan jiwa kepemimpinan, pengetahuan, dan skill yang relevan, serta berjejaring untuk menggerakkan kebermanfaatan.

"Ini adalah salah satu pilar CSR ParagonCorp tentang pemberdayaan perempuan," ujar dr. Sari Chairunnisa, Sp.KK (Owner & VP Research and Development ParagonCorp) pada peluncuran di Jakarta yang digelar secara hybrid.

Menurut dia, ekosistem di Paragon sangat dekat dengan perempuan. Terlebih Founder ParagonCorp, Nurhayati Subakat adalah seorang perempuan.

Baca juga: Paragon Luncurkan Wardah Inspiring Teacher 2022, Angkat Tema Kurikulum Merdeka Belajar

Tak hanya itu saja, sebanyak 88 persen karyawan ParagonCorp juga merupakan perempuan usia muda dan keluarga muda. Sedangkan produk yang dihasilkan adalah produk kosmetik (Wardah) yang dipakai oleh banyak perempuan.

Wadah perempuan penggerak Indonesia

Karena itu, melalui Women's Space ini pihaknya ingin membersamai perempuan serta memberikan ruang yang nyaman bagi mereka untuk tumbuh bersama dan saling mendukung satu sama lain dalam menggerakkan kebermanfaatan.

"Apapun aktivitasnya, misalnya ada yang concern di lingkungan, parenting, maka di Women's Space ini menjadi tempat untuk bisa mengembangkan diri, melatih kemandirian, hingga meningkatkan kapasitas diri," terangnya.

Dia berharap, dari Women's Space ini bisa menjadi wadah untuk bersama-sama perempuan Indonesia bisa saling mengenali diri, menjadi percaya diri, sehingga apapun keputusan yang diambil ke depannya, perempuan bisa membawa kebermanfaatan.

"Sejatinya setiap perempuan bisa menjadi pemimpin yang dimulai dengan memimpin dirinya sendiri. Di Women’s Space semua perempuan dari beragam latar belakang bisa berkumpul dalam suatu ruang untuk memberikan kebermanfaatan," ungkap dia.

Baca juga: Pendiri Wardah Ini Ternyata Peduli Pendidikan, Simak Kisahnya

"Mudah-mudahan Women’s Space dapat menjadi safe space bagi leaderful woman untuk saling support," tandas dr. Sari Chairunnisa.

Pada kesempatan itu juga dihadiri Nur Asia Uno (Tokoh Penggiat Pemberdayaan Perempuan dan Penasihat Dharma Wanita Persatuan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI), Analisa Widyaningrum (Psikolog & Womanpreneur), Tita Djumaryo (Collaborator & Founder Ganara Art), serta Marsya Nurmaranti (Executive Director Indorelawan).

Bakal jangkau 1.000 perempuan penggerak di Indonesia

Adapun Women's Space ini diawali dengan peluncuran dan roadshow ‘Leaderful Journey’ di Jakarta. Untuk rangkaian kegiatan pengembangan perempuan akan menjangkau lebih dari 1.000 perempuan penggerak dari semua kalangan di 5 kota di Indonesia.

Selain itu juga bakal menghadirkan program-program yang mendukung pengembangan diri para perempuan yang terdiri dari:

1. Learning & development terutama di bidang leadership, career, entrepreneur, dan parenting

2. Digital content

3. Women’s Space Movement, gerakan kebaikan yang digerakkan oleh kolaborasi jejaring komunitas perempuan dan individu yang berada dalam Women’s Space.

Bermitra dengan Ganara Art, Women’s Space akan memberikan kelas pengenalan diri yang dikemas dalam aktivitas seni atau art.

Nantinya, kegiatan Women’s Space akan dilanjutkan dengan pelaksanaan roadshow ke-4 kota besar lain di Indonesia seperti Yogyakarta, Palembang, Makassar, dan Surabaya mulai 4-25 Februari 2023.

Baca juga: Nurhayati Subakat, Alumnus ITB yang Sukses Dirikan Wardah karena 5 Karakter Ini

Perempuan usia 25-40 tahun dari berbagai latar belakang dan profesi dapat mengikuti program pengembangan dan wadah berjejaring ini.

Bagi para perempuan yang tertarik untuk bergabung dan mengikuti program Women’s Space dapat mendaftarkan diri melalui media sosial Instagram @womenspace.paragon

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com