Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Manfaat Daun dan Buah Jambu Biji bagi Kesehatan

Kompas.com - 17/06/2023, 09:15 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Jambu biji adalah buah yang cukup populer dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Buah ini kaya akan antioksidan, vitamin C, potasium, dan serat.

Dengan rasa yang manis dan segar, jambu biji menjadi pilihan buah yang baik untuk dimasukkan dalam pola makan sehat.

Selain buahnya, daun jambu biji juga memiliki manfaat yang baik. Ekstrak daun jambu biji telah digunakan dalam pengobatan tradisional untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan.

Dilansir Healthline, daun jambu biji umum digunakan sebagai teh herbal dan ekstraknya juga diolah sebagai suplemen.

Baca juga: Apakah Jus Jambu Biji Bisa Menaikkan Trombosit? Ini Kata Dokter


Berikut sejumlah manfaat buah dan daun jambu biji bagi kesehatan:

1. Membantu menurunkan kadar gula darah

Beberapa bukti menunjukkan bahwa jambu biji dapat meningkatkan kadar gula darah, kontrol gula darah jangka panjang, dan resistensi insulin.

Beberapa penelitian yang melibatkan manusia juga menunjukkan hasil yang baik.

Penelitian yang dilakukan pada 19 orang mencatat bahwa teh daun jambu biji menurunkan kadar gula darah setelah makan, dan efeknya bertahan hingga dua jam.

Studi lain pada 20 orang dengan diabetes tipe 2 menemukan bahwa, mengonsumsi teh daun jambu biji dapat mengurangi kadar gula darah setelah makan, lebih dari 10 persen.

Baca juga: 5 Manfaat Daun Jambu Air, Ampuh untuk Mengatasi Jerawat hingga Nyeri

2. Dapat meningkatkan kesehatan jantung

ilustrasi manfaat jambu biji untuk kesehatan jantung.iStockphoto/simarik ilustrasi manfaat jambu biji untuk kesehatan jantung.

Tingkat potasium dan serat larut yang tinggi dalam jambu biji dianggap berkontribusi pada peningkatan kesehatan jantung.

Banyak ilmuwan percaya bahwa antioksidan dan vitamin tingkat tinggi dalam daun jambu biji juga dapat membantu melindungi jantung dari kerusakan akibat radikal bebas.

Selain itu, ekstrak daun jambu biji telah dikaitkan dengan penurunan tekanan darah, penurunan kolesterol LDL (jahat) dan peningkatan kolesterol HDL (baik).

Sebuah studi selama 12 minggu pada 120 orang menemukan bahw,a makan jambu biji matang sebelum makan menyebabkan penurunan tekanan darah secara keseluruhan sebesar 8-9 poin.

Selain itu, terjadi pula penurunan kolesterol total sebesar 9,9 persen dan peningkatan kolesterol HDL (baik) sebesar 8 persen.

Baca juga: Mitos atau Fakta, Biji Jambu dan Biji Cabai Bikin Usus Buntu?

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com