Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Video Call di Zoom, Pria Ini Ditusuk dan Dibunuh Anaknya Sendiri

Kompas.com - 22/05/2020, 21:12 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

NEW YORK, KOMPAS.com - Seorang pria tewas ditusuk oleh anaknya sendiri, saat ia sedang melakukan video call di aplikasi Zoom.

Insiden pembunuhan ini terjadi di negara bagian New York, Amerika Serikat (AS), tepatnya di Long Island.

Korban tewas bernama Dwight Powers (72), dan pelakunya adalah Thomas Scully-Powers (32).

Baca juga: Dituding Trump Lakukan Pembunuhan Massal, Ini Jawaban China

Dilansir dari BBC Jumat (22/5/2020), Dwight ditikam oleh Thomas saat sedang melakukan video call bersama 20 partisipan.

CNN menyebutkan waktu kejadian sekitar pukul 12.04 siang pada Kamis (21/5/2020).

Thomas tiba-tiba menusuk ayahnya, lalu melompat keluar rumah dari jendela dan mendapati luka ringan di beberapa bagian tubuhnya. Ia dilaporkan kabur ke desa Amityville di Long Island.

Baca juga: Tembaki Masjid dan Bunuh Saudara Tiri, Pria Norwegia Merasa Tidak Bersalah

Thomas berhasil ditangkap oleh polisi satu jam kemudian, setelah seorang peserta video call menelepon pihak berwenang.

Hingga berita ini diunggah, motif pembunuhan tersebut belum diketahui.

Meski begitu, Thomas telah didakwa dengan kasus pembunuhan tingkat dua.

Baca juga: Empat Pelaku Pemerkosaan dan Pembunuhan di India Dihukum Gantung

Dalam sebuah pernyataan, kepolisian Suffolk County mengungkapkan informasi lebih lanjut akan segera dipaparkan setelah pelaku dirawat dan dipulangkan dari rumah sakit.

Polisi juga menuturkan, mereka mendapat laporan penusukan pada Kamis siang (21/5/2020), setelah beberapa peserta video call melihat Dwight tersungkur.

Namun polisi butuh beberapa waktu untuk mengetahui lokasi rumah itu, karena para partisipan video call tidak tahu di mana Dwight tinggal.

Baca juga: Main di Luar, Bocah 4 Tahun Tewas Diseret dan Dimakan Babi di Tempat Sampah

Laporan juga menyebutkan beberapa orang menyaksikan serangan itu, namun belum diketahui secara pasti pertemuan virtual apa yang dihadiri Dwight.

Dilansir dari Sky News, sejumlah partisipan video call menggambarkan ciri-ciri pelaku kepada polisi.

"Mereka melihatnya tersungkur dari layar dan mendengarnya sulit bernapas," ungkap Detektif Letnan Kevin Beyrer.

"Sungguh mengerikan mereka telah menyaksikan ini."

Baca juga: Vonis Mati Lewat Zoom, Singapura Dikecam

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

[POPULER GLOBAL] Serangan Israel Bakar Hidup-hidup Pengungsi | Biden Terkesan Membela

[POPULER GLOBAL] Serangan Israel Bakar Hidup-hidup Pengungsi | Biden Terkesan Membela

Global
Terungkap Identitas Penjual Sotong di Thailand yang Viral karena Mirip Aktor Keanu Reeves

Terungkap Identitas Penjual Sotong di Thailand yang Viral karena Mirip Aktor Keanu Reeves

Global
Di Tengah Kemarahan Global, Israel Serang Kamp Pengungsi Lagi di Rafah, 21 Orang Tewas

Di Tengah Kemarahan Global, Israel Serang Kamp Pengungsi Lagi di Rafah, 21 Orang Tewas

Global
Di Tengah Kecaman Global, Tank-tank Israel Diam-diam Telah Capai Pusat Kota Rafah

Di Tengah Kecaman Global, Tank-tank Israel Diam-diam Telah Capai Pusat Kota Rafah

Global
Bagaimana China Membantu Rusia Hadapi Dampak Sanksi Barat?

Bagaimana China Membantu Rusia Hadapi Dampak Sanksi Barat?

Internasional
Saat 145 Negara Kini Akui Negara Palestina...

Saat 145 Negara Kini Akui Negara Palestina...

Global
Produsen Susu Australia Lirik Peluang dari Program Makan Siang Gratis Prabowo

Produsen Susu Australia Lirik Peluang dari Program Makan Siang Gratis Prabowo

Global
Keluh Kesah Warga Jepang soal Turis Gunung Fuji, Kini Pemandangan Ditutup

Keluh Kesah Warga Jepang soal Turis Gunung Fuji, Kini Pemandangan Ditutup

Global
Spanyol dan Norwegia Resmi Akui Negara Palestina, Irlandia Segera Menyusul

Spanyol dan Norwegia Resmi Akui Negara Palestina, Irlandia Segera Menyusul

Global
Influencer Pendidikan China Terlampau Disiplin, Pendekatan Belajarnya Picu Kontroversi

Influencer Pendidikan China Terlampau Disiplin, Pendekatan Belajarnya Picu Kontroversi

Global
Sempat Alami Masalah Kesehatan, Ini Kondisi Terkini Mike Tyson

Sempat Alami Masalah Kesehatan, Ini Kondisi Terkini Mike Tyson

Global
Kata Biden soal Serangan Israel ke Rafah yang Bakar Hidup-hidup Pengungsi di Tenda

Kata Biden soal Serangan Israel ke Rafah yang Bakar Hidup-hidup Pengungsi di Tenda

Global
Sejumlah 'Influencer' Kaya Raya di China Hilang dari Media Sosial, Ada Apa?

Sejumlah "Influencer" Kaya Raya di China Hilang dari Media Sosial, Ada Apa?

Global
Uni Eropa: Ukraina Berhak Pakai Senjata Barat untuk Serang Rusia

Uni Eropa: Ukraina Berhak Pakai Senjata Barat untuk Serang Rusia

Global
Suhu di Pakistan Melebihi 52 Derajat Celcius Saat Gelombang Panas

Suhu di Pakistan Melebihi 52 Derajat Celcius Saat Gelombang Panas

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com