Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Hamid Awaludin

Mantan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia dan Duta Besar Indonesia untuk Rusia dan Belarusia.

Mengapa Indonesia Harus Mendukung Perdamaian di Palestina?

Kompas.com - 07/11/2023, 20:14 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

Tanpa pengembalian tanah milik mereka, posisi untuk saling mengakui, sangat tidak seimbang. Anda rampas milik saya dulu, baru Anda ingin bernegosiasi? Di mana itu keadilan?

Milik adalah simbol kedaulatan diri. Kepemilikan, karena itu, wajib untuk dibela, dengan segala ongkos yang harus dibayar. Bangsa Palestina membela miliknya. Bukan bertindak di luar perikemanusiaan. Bukan semena-mena. Mereka justru diperlakukan dengan semena- mena.

Keadilkan adalah nilai asasi yang bersifat universal. Tidak disekat oleh agama, suku, ras, atau aliran. Kita mendukung Palestina karena kita menyatu dalam kebersamaan universal itu: keadilan.

Nelson Mandela pernah berucap: “Kemerdekaan Afrika Selatan, tidak memiliki arti tanpa kemerdekaan Palestina.” Mandela mengaum di Afrika sana. Ia adalah seorang Afrika. Bukan orang Arab. Ia berbicara sebagai manusia yang bermartabat.

Dalam film drama kemanusiaan yang bertema keadilan, Just Mercy, pengacara muda, Bryan Stevenson (Michael Bakari Jordan), setelah membebaskan kliennya dari hukuman mati, Walter McMillan (Jamie Fox), berkata: “Opposite of poverty, is not wealth. Opposite of poverty is justice.” Akankah kita biarkan keadilan itu digilas oleh Israel?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com