Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Memulihkan Kondisi Keuangan Selepas Boros di Libur Lebaran

Kompas.com - 03/05/2022, 19:30 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

Idealnya, pelunasan didahulukan untuk utang yang memiliki bunga terbesar, selanjutnya sisa utang lainnya satu per satu secara perlahan.

Baca juga: Lebaran 2022 Tanggal Berapa? Ini Menurut Pemerintah, NU, dan Muhammadiyah

4. Tidak menggunakan fasilitas pinjaman hingga utang lunas

Selain fokus untuk melunasi daftar utang, jangan menggunakan fasilitas pinjaman seperti kartu kredit untuk melakukan pembelanjaan lainnya.

Anda juga harus menahan diri untuk tidak menggunakan pinjaman online ataupun fitur pay later pada e-commerce.

Sebab, apabila Anda tetap melakukannya, daftar utang tidak akan berkurang, tetapi justru bertambah.

Baca juga: Mudik Lebaran, Akses BPJS Kesehatan Bisa Melalui Layanan Pandawa

5. Perencanaan kebutuhan Lebaran

Untuk memperbaiki keuangan pada masa mendatang, sangat disarankan untuk melakukan perencanaan kebutuhan Lebaran setidaknya dari enam bulan sebelumnya.

Perhatikan kecukupan dari dana darurat untuk kebutuhan Lebaran.

Saldo dana darurat adalah aset lancar yang tersedia untuk membiayai hidup sesuai standar hidup yang diinginkan jika terjadi penurunan penghasilan.

"Untuk Lebaran, Anda cukup menyediakan satu kali pengeluaran rutin bulanan sebagai saldo dana darurat," kata Prita.

Dana ini dapat dikumpulkan secara bertahap dengan menyisihkan penghasilan yang Anda peroleh tiap bulannya.

Anda dapat menyimpannya dalam bentuk tabungan yang terpisah dari rekening operasional ataupun reksa dana pasar uang.

Baca juga: Update Harga Bahan Pokok Jelang Lebaran, Apa Saja yang Naik?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com