Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenang Tsunami Aceh 17 Tahun Lalu dan Upaya Mitigasi Bencana Serupa

Kompas.com - 27/12/2021, 12:00 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - 17 tahun yang lalu, tepatnya pada 26 Desember 2004, tsunami dahsyat menghantam Aceh dan menimbulkan ratusan ribu korban jiwa.

Koordinator Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Daryono mengatakan, tsunami itu bermula dari gempa dahsyat bermagnitudo 9,2 yang berpusat di sebelah barat Aceh.

Gempa itu memicu tsunami setinggi lebih dari 40 meter dan menyebabkan lebih dari 230.000 orang di delapan negara meninggal dunia.

"Indonesia, Sri Lanka, India, dan Thailand merupakan negara dengan jumlah korban meninggal terbesar. Di Indonesia, tsunami menyebabkan lebih dari 126.000 orang meninggal," kata Daryono, melalui unggahan Facebook, Minggu (26/12/2021).

Baca juga: 7 Fakta Tsunami Aceh 26 Desember 2004: Gempa Setara Bom 100 Gigaton

Gempa dan tsunami dahsyat

Daryono mengatakan, gempa Aceh pada 26 Desember 2004 adalah yang terbesar di Indonesia, yang tercatat oleh instrumen.

Dia mengatakan, gempa tersebut menimbulkan bidang patahan sepanjang 1.300 km yang membentang dari barat Aceh hingga Kepulauan Andaman.

"Dalam rentang proses rekahan 12 menit, membangkitkan tsunami dahsyat dan berdampak kerusakan lingkungan yang luar biasa," ujar Daryono, melalui unggahan Twitter, Minggu (26/12/2021).

Daryono mengatakan, gempa besar yang memicu tsunami pernah terjadi beberapa kali pada masa lalu di Aceh, yaitu tahun 1861, 1886, 1907, 2004, 2005, dan 2012.

"Data hasil kajian tsunami purba juga mengungkap bukti terjadinya perulangan tsunami yang terjadi ribuan tahun silam," kata Daryono.

"Peristiwa gempa besar di mana pun akan selalu berulang," imbuhnya.

Menurut Daryono, Aceh merupakan kawasan seismik aktif dan kompleks karena berdampingan dengan sumber gempa megathrust (M9,1-9,2).

Selain itu, Aceh juga terletak di jalur sumber gempa sesar aktif, yaitu segmen Seulimaum dan segmen Aceh dengan magnitudo dapat mencapai 7,0.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Gempa dan Tsunami Aceh 26 Desember 2004

Upaya mitigasi tsunami

Daryono mengatakan, dampak parah yang ditimbulkan gempa dan tsunami Aceh, salah satunya, disebabkan kurangnya pengetahuan mengenai risiko tsunami pada masa itu.

"Tahun 2004 kita belum banyak memahami risiko tsunami. Jaringan monitoring gempa dan monitoring laut terbatas. Belum ada Sistem Peringatan Dini Tsunami. Masyarakat belum peduli tsunami," kata Daryono.

Sementara itu, layanan informasi tsunami baru disediakan oleh Pacific Tsunami Warning Centre (PTWC) dan Japan Meteorological Agency (JMA).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Update Kasus Korupsi Timah, Eks Dirjen Minerba Tersangka, Kerugian Naik Jadi Rp 300 T

Update Kasus Korupsi Timah, Eks Dirjen Minerba Tersangka, Kerugian Naik Jadi Rp 300 T

Tren
Polisi: Mayat di Toren Air Warga Pondok Aren merupakan Bandar Narkoba

Polisi: Mayat di Toren Air Warga Pondok Aren merupakan Bandar Narkoba

Tren
Ini Kata Jokowi dan Kejagung soal Anggota Densus 88 Kuntit Jampidsus

Ini Kata Jokowi dan Kejagung soal Anggota Densus 88 Kuntit Jampidsus

Tren
Israel Serang Rafah, Erdogan Sumpahi Netanyahu Bernasib seperti Hitler

Israel Serang Rafah, Erdogan Sumpahi Netanyahu Bernasib seperti Hitler

Tren
Pekerja Sudah Punya Rumah atau Ambil KPR, Masih Kena Potongan Tapera?

Pekerja Sudah Punya Rumah atau Ambil KPR, Masih Kena Potongan Tapera?

Tren
Bayi Tertabrak Fortuner di Sidoarjo, Apakah Orangtua Berpeluang Dipidana?

Bayi Tertabrak Fortuner di Sidoarjo, Apakah Orangtua Berpeluang Dipidana?

Tren
IKD Jadi Kunci Akses 9 Layanan Publik per Oktober, Bagaimana Nasib yang Belum Aktivasi?

IKD Jadi Kunci Akses 9 Layanan Publik per Oktober, Bagaimana Nasib yang Belum Aktivasi?

Tren
Bisakah Perjanjian Pranikah Atur Perselingkuhan Tanpa Pisah Harta?

Bisakah Perjanjian Pranikah Atur Perselingkuhan Tanpa Pisah Harta?

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 30-31 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 30-31 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Ini yang Terjadi jika Tidak Memadankan NIK dan NPWP | La Nina Muncul Juni, Apa Dampaknya bagi Indonesia?

[POPULER TREN] Ini yang Terjadi jika Tidak Memadankan NIK dan NPWP | La Nina Muncul Juni, Apa Dampaknya bagi Indonesia?

Tren
Misteri Mayat Dalam Toren di Tangsel, Warga Mengaku Dengar Keributan

Misteri Mayat Dalam Toren di Tangsel, Warga Mengaku Dengar Keributan

Tren
China Blokir “Influencer” yang Hobi Pamer Harta, Tekan Materialisme di Kalangan Remaja

China Blokir “Influencer” yang Hobi Pamer Harta, Tekan Materialisme di Kalangan Remaja

Tren
Poin-poin Draf Revisi UU Polri yang Disorot, Tambah Masa Jabatan dan Wewenang

Poin-poin Draf Revisi UU Polri yang Disorot, Tambah Masa Jabatan dan Wewenang

Tren
Simulasi Hitungan Gaji Rp 2,5 Juta Setelah Dipotong Iuran Wajib Termasuk Tapera

Simulasi Hitungan Gaji Rp 2,5 Juta Setelah Dipotong Iuran Wajib Termasuk Tapera

Tren
Nilai Tes Online Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024 di Atas Standar Belum Tentu Lolos, Apa Pertimbangan Lainnya?

Nilai Tes Online Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024 di Atas Standar Belum Tentu Lolos, Apa Pertimbangan Lainnya?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com