Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kepergian Didi Kempot dan Duka Dunia Seni Indonesia pada Tahun 2020...

Kompas.com - 06/05/2020, 06:30 WIB
Vina Fadhrotul Mukaromah,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Legenda campursari, Didi Kempot, meninggal dunia Selasa (5/5/2020) pukul 07.30 WIB di RS Kasih Ibu, Solo, Jawa Tengah.

Ia meninggal dunia pada usia 53 tahun karena mengalami henti jantung.

Kepergian Didi Kempot menyisakan duka mendalam.

Sosoknya begitu lekat. Berpulangnya Didi Kempot kembali menjadi duka khususnya bagi dunia seni Indonesia.  

Para seniman hingga masyarakat luas mengungkapkan rasa dukanya atas kepergian legenda campursari Indonesia ini melalui berbagai platform media sosial.

Di Twitter, belasan ribu orang turut berbelasungkawa dan mengenang sosok Didi Kempot. Hingga kini, kata kunci Didi Kempot, Dionisius Prasetyo, dan #SobatAmbyarBerduka masih terus menjadi trending topic.

Baca juga: Didi Kempot dan Kedekatannya dengan Negara Suriname

Selain di Twitter, media sosial Instagram pun dibanjiri banyak unggahan yang mengungkapkan duka atas kepergian penyanyi sekaligus penulis lagu ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Ignatius Penjami (@saykoji) on May 4, 2020 at 6:53pm PDT

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Andre Taulany (@andreastaulany) on May 4, 2020 at 8:53pm PDT

Didi Kempot dimakamkan pada Selasa siang, di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Majasem, Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur.

Didi Kempot dimakamkan di sebelah makam anak pertamanya, Lintang.

Kerabat menabur bunga di atas pusara almarhum penyanyi campursari Dionisius Prasetyo atau Didi Kempot seusai dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum Desa Majasem, Ngawi, Jawa Timur, Selasa (5/5/2020). Didi Kempot meninggal di Solo, Jawa Tengah, pada usia 53 tahun.ANTARA FOTO/JONI PRATAMA Kerabat menabur bunga di atas pusara almarhum penyanyi campursari Dionisius Prasetyo atau Didi Kempot seusai dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum Desa Majasem, Ngawi, Jawa Timur, Selasa (5/5/2020). Didi Kempot meninggal di Solo, Jawa Tengah, pada usia 53 tahun.

Duka dunia seni Indonesia

Sebelum Didi Kempot, sejumlah seniman Indonesia juga berpulang pada tahun 2020 ini, yang tentunya menjadi duka bagi masyarakat dan dunia seni Indonesia.

Melansir berbagai pemberitaan Kompas.com, berikut adalah beberapa di antaranya:

Chris Pattikawa

Sutradara dan produser film Chris Pattikawa meninggal dunia pada Rabu (1/1/2020), pukul 05.35 WIB. 

Kondisi kesehatan Chris diketahui sempat menurun beberapa bulan sebelum akhirnya meninggal dunia.

Baca juga: Sutradara Chris Pattikawa Meninggal Dunia

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Bisakah Cairkan JHT BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Paklaring Usai Resign?

Bisakah Cairkan JHT BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Paklaring Usai Resign?

Tren
Apa Itu Gerakan Blockout 2024 yang Muncul Selepas Met Gala dan Merugikan Taylor Swift juga Zendaya?

Apa Itu Gerakan Blockout 2024 yang Muncul Selepas Met Gala dan Merugikan Taylor Swift juga Zendaya?

Tren
Balon Udara Meledak di Ponorogo, Korban Luka Bakar 63 Persen, Polisi: Masuk Ranah Pidana

Balon Udara Meledak di Ponorogo, Korban Luka Bakar 63 Persen, Polisi: Masuk Ranah Pidana

Tren
Warga Korsel Dilaporkan Hilang di Thailand dan Ditemukan di Dalam Tong Sampah yang Dicor Semen

Warga Korsel Dilaporkan Hilang di Thailand dan Ditemukan di Dalam Tong Sampah yang Dicor Semen

Tren
Harta Prajogo Pangestu Tembus Rp 1.000 Triliun, Jadi Orang Terkaya Ke-25 di Dunia

Harta Prajogo Pangestu Tembus Rp 1.000 Triliun, Jadi Orang Terkaya Ke-25 di Dunia

Tren
Media Asing Soroti Banjir Bandang Sumbar, Jumlah Korban dan Pemicunya

Media Asing Soroti Banjir Bandang Sumbar, Jumlah Korban dan Pemicunya

Tren
Sejarah Lari Maraton, Jarak Awalnya Bukan 42 Kilometer

Sejarah Lari Maraton, Jarak Awalnya Bukan 42 Kilometer

Tren
Rekonfigurasi Hukum Kekayaan Intelektual terhadap Karya Kecerdasan Buatan

Rekonfigurasi Hukum Kekayaan Intelektual terhadap Karya Kecerdasan Buatan

Tren
Basuh Ketiak Tanpa Sabun Diklaim Efektif Cegah Bau Badan, Benarkah?

Basuh Ketiak Tanpa Sabun Diklaim Efektif Cegah Bau Badan, Benarkah?

Tren
BPJS Kesehatan Tegaskan Kelas Pelayanan Rawat Inap Tidak Dihapus

BPJS Kesehatan Tegaskan Kelas Pelayanan Rawat Inap Tidak Dihapus

Tren
Cara Memindahkan Foto dan Video dari iPhone ke MacBook atau Laptop Windows

Cara Memindahkan Foto dan Video dari iPhone ke MacBook atau Laptop Windows

Tren
Video Viral Pusaran Arus Laut di Perairan Alor NTT, Apakah Berbahaya?

Video Viral Pusaran Arus Laut di Perairan Alor NTT, Apakah Berbahaya?

Tren
Sosok Rahmady Effendi Hutahaean, Eks Kepala Kantor Bea Cukai Purwakarta yang Dilaporkan ke KPK

Sosok Rahmady Effendi Hutahaean, Eks Kepala Kantor Bea Cukai Purwakarta yang Dilaporkan ke KPK

Tren
Harta Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta Disebut Janggal, Benarkah Hanya Rp 6,3 Miliar?

Harta Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta Disebut Janggal, Benarkah Hanya Rp 6,3 Miliar?

Tren
5 Potensi Efek Samping Minum Susu Campur Madu yang Jarang Diketahui

5 Potensi Efek Samping Minum Susu Campur Madu yang Jarang Diketahui

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com