Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Tips Menyimpan Bawang Bombay di Kulkas agar Tidak Mudah Busuk

Kompas.com - 20/04/2022, 17:01 WIB
Lolita Valda Claudia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Tak hanya memiliki tekstur yang renyah, campuran bumbu dengan bawang bombay membuat masakan menjadi lebih gurih dan kaya rasa.

Selain mencampurnya kedalam masakan, kamu juga bisa menjadikan bawang bombay sebagai topping salad untuk menambah rasa dan tekstur.

Karena sering digunakan saat memasak, kita seringkali membeli bawang bombay dalam jumlah banyak untuk disimpan.

Tapi, penyimpanan yang kurang tepat dapat membuat bawang bombay menjadi busuk bahkan bertunas.

Melansir dari Kitchen Cuddle, Rau (20/4/2022), seringkali kita menyimpan banyak bahan makanan di dalam kulkas agar lebih awet. Namun apakah kita juga bisa menyimpan bawang bombay di dalam kulkas?

Baca juga: Ini Material Mangkuk Makanan untuk Kucing dan Cara Membersihkannya

Menyimpan bawang bombay utuh di lemari es

Ilustrasi bawang bombai
Pexels/Michael Burrows Ilustrasi bawang bombai

Meskipun kamu dapat menyimpan bawang bombay yang belum dikupas di dalam lemari es, namun ini bukanlah ide yang cukup baik.

Jika kamu perhatikan bawang bombay yang dibeli di toko memiliki kulit yang cukup tipis. Hal ini karena bawang bombay mengalami proses pasca panen.

Jika kamu meletakkan bawang bombay di area yang lembab, kulit bawang yang kering akan menyerap kelembaban.

Air yang menyerap ke dalam bawang ini dapat membuat bawang menjadi lembek dan mudah busuk. Cara terbaik untuk menyimpan bawang bombay yang belum di kupas adalah di suhu ruang.

Baca juga: Bahaya Menggunakan Peralatan Dapur yang Sama Saat Menyiapkan Makanan

Menyimpan bawang bombay kupas di lemari es

Jika kamu tidak punya pilihan lain selain menyimpan bawang di lemari es, sebaiknya dikupas dulu sebelum memasukkannya ke dalam lemari es.

Kupas bawang terlebih dahulu. Buang kulitnya yang tipis dan pindahkan bawang bombay ke dalam wadah atau kantong kedap udara sebelum memasukkannya ke dalam lemari es.

Bawang yang sudah dikupas akan bertahan hingga dua minggu jika disimpan dengan benar. Tetapi jika kamu mengiris atau memotong bawang, mereka tidak akan bertahan lama. Gunakan dalam waktu seminggu hingga sepuluh hari untuk menghindari risiko pembusukan.

Baca juga: Trik Menyimpan Bawang Putih agar Lebih Awet dan Tidak Cepat Busuk

Menyimpan bawang bombay iris di lemari es

Ilustrasi menyimpan bawang bombai di keranjangDok. Pexels/ Markus Spiske Ilustrasi menyimpan bawang bombai di keranjang

Seringkali kita hanya membutuhkan setengah bawang bombay untuk memasak, namun bagaimana cara yang tepat untuk menyimpan bawang yang sudah teriris ini? Kamu bisa menyimpannya di lemari es, pastikan untuk segera menggunakannya.

Bawang potong dapat bertahan dan tetap segar selama seminggu sampai 10 hari dalam wadah kedap udara. Untuk menyimpan potongan bawang, gunakan wadah kaca karena tidak menyerap bau.

Bawang yang dipotong mungkin kehilangan tekstur aslinya saat kamu menyimpannya di lemari es. Lebih baik menggunakannya sebagai bumbu masakan daripada topping atau salad.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com