Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Langka dan Hampir Punah, Rusa Gonggong Besar Ditemukan di Kamboja

Kompas.com - 25/06/2021, 17:24 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

VIRACHEY, KOMPAS.com - Rusa gonggong besar yang terancam punah terlihat di Kamboja untuk pertama kalinya, dalam upaya pelestarian satwa liar negara itu, kata para ofisial pada Jumat (25/6/2021).

Muntjac besar yang terkenal dengan tanduk panjangnya ini ternyata sudah tertangkap kamera tersembunyi pada April di Taman Nasional Virachey, kata juru bicara Kementerian Lingkungan Kamboja, Neth Pheaktra.

Namun penemuan itu baru diketahui baru-baru ini, setelah otoritas terkait mengambil kamera dan menelusuri rekaman berbulan-bulan dari hutan, yang sejak lama menjadi lokasi pembalakan liar.

Baca juga: 350 Antelop Langka Tewas karena Petir di Kazakhstan

"Ini berita paling menarik bagi Kamboja dan bagi seluruh dunia bahwa spesies langka dan paling terancam punah ditemukan di Kamboja," katanya.

"Ini merupakan hasil positif bagi upaya pemerintah untuk melindungi sumber daya alam," lanjutnya dikutip dari AFP.

Spesies ini pertama kali ditemukan di hutan Vietnam dan Laos pada 1994.

Muntiacus vuquangensis, nama latinnya, masuk dalam daftar merah International Union for Conservation of Nature sebagai hewan yang terancam punah.

Baca juga: Ditemukan Katak Raksasa Seukuran Bayi Manusia, Ternyata Spesies Langka

Penebangan liar menjadi bahaya lingkungan utama di Kamboja. Kelangsungan hutan mereka terancam sejak perang saudara di negara itu berakhir pada 1998.

Taman Nasional Virachey mengalami deforestasi besar-besaran di awal tahun 2000-an, tetapi situasinya kini telah membaik.

"Taman ini menjadi tempat perlindungan yang aman bagi satwa liar," kata Neth Pheaktra.

Baca juga: Nelayan Inggris Temukan Lobster Biru Langka, 1 dari 2 Juta Kemungkinan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com