Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gedung Parlemen Jerman Tingkatkan Keamanan Pasca Demo Rusuh AS

Kompas.com - 11/01/2021, 14:27 WIB
Bernadette Aderi Puspaningrum

Penulis

Sumber Reuters

BERLIN, KOMPAS.com - Jerman meningkatkan keamanan di Gedung Parlemen, Bundestag, setelah penyerbuan Gedung Capitol di Washington oleh para perusuh pekan lalu.

Pemimpin Parlemen, Wolfgang Schaeuble, disampaikan kepada anggota parlemen Jerman, seperti dilaporkan media mingguan Bild am Sonntag.

"Polisi negara bagian Berlin telah mengatur penguatan pasukan mereka di sekitar gedung Reichstag," kata Schaueble dalam sepucuk suratnya kepada anggota parlemen.

Baca juga: Video Detik-detik Pedemo Pro-Trump Terobos Keamanan Gedung Parlemen AS

Melansir Reuters pada Minggu (10/1/2021), Juru bicara Bundestag mengonfirmasi surat kepada anggota parlemen tersebut, perihal situasi saat ini. Tetapi tidak merinci lebih lanjut soal isi surat.

Bild am Sonntag juga melaporkan bahwa Schaeuble telah meminta Kementerian Luar Negeri Jerman memberikan laporan terkait demonstrasi penuh kekerasan di Washington DC.

Klarifikasi kemudian dilakukan dengan pemerintah federal dan negara bagian Berlin, untuk menyimpulkan kesimpulan apa yang harus diambil untuk keamanan Bundestag.

Baca juga: Tak Hanya Merusak, Massa Pro-Trump Juga Cemari Gedung Capitol dengan Urine dan Kotoran Manusia

Para pendukung Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang marah atas hasil kekalahannya dalam pemilihan, masuk ke Washington Capitol, Gedung Dewan Perwakilan dan Senat AS, pada Rabu (6/1/2021).

Lima orang, termasuk seorang petugas polisi tewas menjadi korban.

Di Berlin, pengunjuk rasa yang menentang pembatasan virus corona menyerbu tangga gedung parlemen selama demonstrasi pada Agustus 2020.

Beberapa mengibarkan Reichsflagge. Bendera itu adalah sibol bagi kelompok gerakan ekstrem kanan yang menolak legitimasi negara Republik Federal Jerman.

Baca juga: Akhirnya, Trump Akui Kalah dari Biden, Kecam Kerusuhan di Capitol

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com