Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganjal Roda Dilepas dan Rem Blong, Pesawat Jet Tabrakan di Bandara

Kompas.com - 10/10/2020, 16:18 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber Daily Mail

ABERDEEN, KOMPAS.com - Sebuah pesawat jet Flybe menabrak peawat Loganair yang diparkir di bandara, akibat ganjal rodanya dilepas tanpa sepengetahuan pilot dan remnya blong.

Dalam rekaman CCTV terlihat jet itu bergerak sendiri melintasi landasan pacu Bandara Internasional Aberdeen, Skotlandia.

Pilot dan kopilot berusaha menginjak rem, tapi karena blong kecelakaan pun tak terhindarkan.

Baca juga: Serangan Pesawat Nirawak Azerbaijan Jadi Tanda Pertempuran Tahap Baru Setelah 30 Tahun

Jet Flybe menabrak pesawat Loganair pada kecepatan 9,25 km/jam, membuat moncong pesawat itu menyelip ke bokong pesawat Loganair.

Dilansir dari Daily Mail, Jumat (9/10/2020), insiden itu terjadi pada 16 Juni dan dipublikasikan oleh Cabang Investigasi Kecelakaa Udara (AAIB).

Pesawat Flybe diparkir di Aberdeen sejak maskapai murah itu kolaps pada Maret, dan akan diterbangkan tanpa penumpang ke bandara di Jerman untuk disimpan kembali.

Baca juga: Hendak Bulan Madu, Sepasang Pengantin Baru Tewas dalam Kecelakaan Pesawat

Akan tetapi karena pesawat sudah berbulan-bulan tidak terbang, kedua pilot itu rencananya tiba lebih awal untuk bersiap dan melakukan inspeksi ke pesawat.

Tak lama setelah pilot naik, ground crew melepas ganjal roda dan pesawat yang diparkir miring pun secara perlahan bergerak dengan sendirinya.

Sekitar 45 menit setelah ganjalan dilepas, ground crew melihat jet bergerak ke depan dan memberitahu pilot di dalamnya.

Baca juga: Armenia: Turki Kirim Ahli Militer hingga Pesawat Tempur untuk Azerbaijan

Kedua pilot berusaha melakukan pengereman tapi upayanya tak membuahkan hasil, dan pesawat pun terus melaju ke depan.

Para teknisi dan satu ground crew juga sempat berupaya memperlambat laju jet Flybe, tapi tetap gagal sampai akhirnya burung besi itu terhenti karena menabrak pesawat lain.

Akibat tabrakan ini pesawat Loganair bagian belakangnya terangkat dan rodanya tak lagi menyentuh tanah.

Tidak ada korban jiwa atau luka-luka dalam insiden ini, tapi kerusakan dilaporkan di kaca depan Flybe serta mesin kanan Loganair.

Baca juga: Ada Jenazah di Dalam Toilet, Pesawat Air China Mendarat Darurat

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Rangkuman Hari Ke-805 Serangan Rusia ke Ukraina: Jika Perancis Kirim Pasukan | Mengenal Chloropicrin

Rangkuman Hari Ke-805 Serangan Rusia ke Ukraina: Jika Perancis Kirim Pasukan | Mengenal Chloropicrin

Global
Serangan Israel Tewaskan Komandan Angkatan Laut Hamas

Serangan Israel Tewaskan Komandan Angkatan Laut Hamas

Global
Hamas Tolak Berkompromi Lebih Banyak dengan Israel Terkait Gencatan Senjata

Hamas Tolak Berkompromi Lebih Banyak dengan Israel Terkait Gencatan Senjata

Global
Israel Serang Rafah: Jalanan Sepi, Warga Ketakutan

Israel Serang Rafah: Jalanan Sepi, Warga Ketakutan

Global
Protes Mahasiswa Pro-Palestina di Amsterdam Dibubarkan Polisi

Protes Mahasiswa Pro-Palestina di Amsterdam Dibubarkan Polisi

Global
Biden Menyesal AS Kirim Senjata ke Israel yang Menewaskan Warga Palestina

Biden Menyesal AS Kirim Senjata ke Israel yang Menewaskan Warga Palestina

Global
AS Tegas Peringatkan Israel, Pasokan Senjata Akan Disetop jika Lanjutkan Serang Rafah

AS Tegas Peringatkan Israel, Pasokan Senjata Akan Disetop jika Lanjutkan Serang Rafah

Global
[POPULER GLOBAL] PRT Dapat Warisan Rp 43,5 Miliar | Israel Serang Rafah

[POPULER GLOBAL] PRT Dapat Warisan Rp 43,5 Miliar | Israel Serang Rafah

Global
Israel Serang Rafah: Hamas Lawan Balik, AS Hentikan Pengiriman Senjata

Israel Serang Rafah: Hamas Lawan Balik, AS Hentikan Pengiriman Senjata

Global
Militer Taiwan Siap Hadapi Apapun Langkah China saat Presiden Lai Mulai Menjabat

Militer Taiwan Siap Hadapi Apapun Langkah China saat Presiden Lai Mulai Menjabat

Global
Ada Air Terjun di Kantor, Ternyata Ini Penyebabnya

Ada Air Terjun di Kantor, Ternyata Ini Penyebabnya

Global
Pria China Bangun dari Koma 10 Tahun Berkat Perawatan Tulus Istrinya

Pria China Bangun dari Koma 10 Tahun Berkat Perawatan Tulus Istrinya

Global
Ukraina Kemungkinan Mati Listrik di Seluruh Negeri Usai Serangan Besar Rusia

Ukraina Kemungkinan Mati Listrik di Seluruh Negeri Usai Serangan Besar Rusia

Global
India Tangkap 4 Orang yang Dituduh Selundupkan Orang untuk Jadi Tentara Rusia di Ukraina

India Tangkap 4 Orang yang Dituduh Selundupkan Orang untuk Jadi Tentara Rusia di Ukraina

Global
Kepala Propaganda yang Melayani Ketiga Pemimpin Korea Utara Meninggal

Kepala Propaganda yang Melayani Ketiga Pemimpin Korea Utara Meninggal

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com