Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Bubur Ayam Gurih, Ide Menu Sarapan Mengenyangkan

Kompas.com - 06/04/2024, 09:04 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

Sumber iPusnas

KOMPAS.com - Bubur ayam termasuk hidangan yang cocok disantap sebagai sarapan, atau ketika tubuh membutuhkan hidangan yang hangat sekaligus mengenyangkan. Salah satu menu yang bisa dicoba adalah bubur ayam gurih.

Jika hendak membuat bubur dari awal, cucilah beras hingga bersih terlebih dahulu karena bisa memengaruhi kualitas bubur nantinya. 

Selanjutnya kamu juga bisa menambahkan kacang kedelai, daun seledri, atau bawang goreng sesuai selera. 

Aneka resep bubur lainnya bisa dilihat di buku "Resep Bubur Ayam, Bubur Daging, dan Bubur Ikan nan Lezat" karya Sisca Susanto (2010) terbitan PT Gramedia Pustaka Utama. 

Baca juga:

Resep bubur ayam gurih

Bahan:

  • 200 gr beras (cuci bersih)
  • 1 liter santan dari 11/2 butir kelapa
  • 1 liter air kaldu
  • 1 sdm garam
  • 3 lembar daun salam

Bahan ayam bumbu:

  • 1 ekor ayam (rebus, ambil dagingnya, potong dadu)
  • 8 siung bawang putih (haluskan)
  • 5 sdm kecap manis
  • 2 sdm kecap asin
  • 2 sdt merica
  • 1/2 sdt garam
  • 150 ml air

Bahan pelengkap:

  • 100 gr kacang kedelai (rendam, goreng)
  • 50 gr daun seledri (cincang halus)
  • 6 buah cakwe (potong)
  • 100 gr kerupuk kanji (goreng)
  • 50 gr bawang goreng
  • Sambal

Cara membuat bubur ayam gurih:

  1. Bubur. Campurkan beras, santan, air kaldu, garam, dan daun salam ke panci. Rebus hingga teksturnya mengental dan jadi bubur.
  2. Ayam bumbu. Tuang minyak goreng ke wajan, panaskan. Goreng bawang putih hingga beraroma. Tambahkan ayam, kecap manis, kecap asin, merica, dan garam, kemudian aduk. Sirami dengan air, masak hingga ayam matang. 
  3. Tuang bubur ke mangkuk, lalu tambahkan ayam bumbu. Tambahkan juga kacang kedelai, daun seledri, cakwe, kerupuk kanji, bawang goreng, dan sambal. Hidangkan. 

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com