Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/08/2022, 12:28 WIB
Krisda Tiofani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dr. Sahardjo atau Sahardjo merupakan pahlawan nasional yang berperan besar dalam bidang hukum Indonesia.

Lahir di Solo, Jawa Tengah pada 26 Juni 1909, Sahardjo pernah menjabat sebagai Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Indonesia pada Kabinet Kerja I, II, dan III.

Salah satu hasil buah pemikiran Sahardjo di bidang hukum adalah Undang-undang Warga Negara Indonesia pada 1947 dan Undang-undang Pemilihan Umum (Pemilu) pada 1953.

Kamu bisa membuat sajian khas Solo untuk memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus nanti.

Timlo solo merupakan makanan khas Solo atau daerah asal Sahardjo yang mudah dibuat.

Sup ayam bening bening ini nikmat disantap selagi hangat. Cocok dengan cuaca di Indonesia akhir-akhir ini yang kerap kali dilanda hujan.

Ikuti resep timlo solo dari buku "Wisata Kuliner Makanan Daerah Khas Solo" (2013) oleh Miftah Sanaji terbitan Gramedia Pustaka Utama berikut ini.

Baca juga:

Resep timlo solo

Bahan:

  • 2 buah dada ayam, rebus hingga matang
  • 1 buah dada ayam suwir
  • 1 buah dada ayam, potong kotak-kotak
  • Telur kecap
  • Hati ampela, potong

Bumbu ayam timlo:

  • 3 buah bawang putih, memarkan dan haluskan
  • 2 sdm bawang bombai, iris halus
  • 2 sdm kecap manis
  • Merica secukupnya
  • Garam secukupnya
  • 75 ml kaldu ayam
  • 2 sdm minyak zaitun

Bahan sosis solo:

  • 250 gr daging giling
  • 1 butir telur
  • 50 ml santan kental
  • 3 siung bawang putih
  • 6 buah bawang merah
  • Garam secukupnya
  • Lada bubuk secukupnya
  • 4 butir kemiri, sangrai
  • 1 sdt ketumbar, sangrai

Bahan kulit:

  • 75 gr terigu
  • 1 butir telur, kocok lepas untuk campuran kulit
  • 100 ml santan kental
  • Air secukupnya

Bahan kuah timlo:

  • 4 siung bawang putih, memarkan dan haluskan 
  • Air kaldu bekas merebus ayam
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • Garam secukupnya
  • Lada bubuk secukupnya

Cara membuat timlo solo

1. Tumis bawang putih dan bawang bombai untuk bumbu ayam timlo hingga harum. Masukkan suwiran dada ayam, beri kaldu ayam, kecap asin, kecap manis, merica, dan garam. Aduk sampai matang. Angkat.

2. Haluskan bawang putih, bawang merah, kemiri, dan ketumbar untuk membuat sosis solo.

3. Buat kulit sosis solo dengan mencampur terigu, telur, garam, dan santan hingga rata.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com