Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usaha Pandemi Dimsum Mysha, Kini Sukses Produksi 1.500 Dimsum Per Hari

Kompas.com - 28/05/2022, 07:08 WIB
Krisda Tiofani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

Dimsum Beef Yakiniku berbentuk layaknya sushi. Kamu bisa menikmati beef yakiniku yang membalut dimsum, serta tambahan topping berupa potongan daging.

"Kami lihat belum ada yang begini. Pas dicobain kok enak? Kebetulan aku suka masak makanan jepang dan korea, jadi suka masak dan karena hobi ya jadi uang. Jadi nyari uangnya senang," tutur Ines.

"Tagline-nya itu kan the next level of dimsum. Jadi orang tuh engak cuma coba dimsum original tetapi ada beberapa varian juga," tambahnya.

Baca juga:

Jual 1.500 dimsum sehari

Kini, Ines mengatakan bahwa Dimsum Mysha by Inez Kitchen memproduksi dimsum sebanyak 1.000 hingga 1.500 seriap hari.

"Jadi produksinya bukan by request. Kita produksi dulu sehari, masuk ke freezer, baru kirim ke outlet. Jadi produksinya terus berlanjut," kata Ines.

"Angka dan SDMnya tetap sama semua, tinggal nanti outlet mana yang butuh, kita kirim. Sales-nya yang naik turun. Jadi kita kirimnya bentuk frozen." tambahnya.

Jumlah produksi dimsum yang banyak tak menghalangi Ines untuk menjaga kualitas produk buatannya.

Ia mengaku, karyawan outlet Dimsum Mysha by Inez Kitchen selalu melakukan kontrol pada dimsum yang akan dijual.

"Kita selalu ada tester. Satu boks dimsum itu satu tester. Sebelum disajikan ke orang, coba dulu rasanya oke gak. Kalau enggak, langsung kembalikan," ungkapnya.

Bukan hanya terus menjaga kualitas produk, Ines berharap, usaha makanan miliknya ini bisa semakin berkembang.

Ia berencana mengeluarkan produk makanan terbaru, seperti hakau dan gyoza, juga membuka cabang Dimsum Mysha by Inez Kitchen terbaru.

Sebelum mengeluarkan produk terbaru, Dimsum Mysha by Inez Kitchen juga sudah memiliki pilihan menu selain dimsum, yakni Bapao Mix berupa bakpao isi telur asin, pandan dan, kacang, serta aneka variasi Nasi Mentai.

"Rencana kita itu minimal satu tahun itu dua outlet. Tahun ini rencana di Cipinang. Harusnya  total tujuh outlet ya tahun ini karena kan kita bukan franchise ya, urus semuanya sendiri," kata  Ines.

Dimsum Mysha by Inez Kitchen menawarkan berbagai varian dimsum, seperti Original, Mentai, Mozzarella, Cakalang, Nori Mentai, Udang Crispy, Udang Bacuko, Beef Yakiniku Nori, dan Beef Yakiniku Mentai.

Harga satu porsi dimsum dari Dimsum Mysha by Inez Kitchen berkisar mulai dari Rp 19.000 hingga Rp 34.000.

Kamu bisa memesan langsung dimsum di beberapa outlet Dimsum Mysha by Inez Kitchen yang berada di Duren Sawit, Caman Raya Bekasi, Jatirahayu Bekasi, dan Cibubur.

Outlet Dimsum Mysha by Inez Kitchen juga berada di Palmerah, Jakarta Barat. Namun, hanya melayani pembelian dimsum via online.

Baca juga:

 

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com