Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ubi Jalar dan Nasi Putih, Mana Sumber Karbohidrat Terbaik?

Kompas.com - 10/02/2022, 18:07 WIB
Krisda Tiofani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

Tak hanya unggul di indeks glikemik, kandungan serat ubi jalar juga dinilai lebih baik dibandingkan dengan nasi putih.

Lily menuturkan, ubi jalar setidaknya mengandung tiga gram serat. Tingginya kandungan serat ini membuat ubi jalar kerap disebut sebagai pangan sumber serat.

Sementara nasi putih hanya mengandung 0,2 gram serat untuk setiap 59 gramnya, seperti dikutip Healthline.

Serat berperan penting dalam proses pencernaan. Sebab, nutrisi ini berfungsi untuk menghambat penyerapan gula darah.

Oleh sebab itu, ubi jalar merupakan pilihan tepat bagi para penggiat diet, seperti yang disampaikan Lily.

Kedua sumber karbohirat ini juga memiliki kandungan gizi lainnya, seperti protein, vitamin, dan mineral.

Dikutip dari Very Well Fit, setiap 186 gram nasi putih mengandung 4,4 gram protein, 0,4 gram gula, 2,7 miligram zat besi, dan mineral mangan 0,7 gram.

Sementara itu, 200 gram ubi jalar mentah mengandung 3,2 gram protein, 8,2 gram gula, 0,2 gram lemak, serta beberapa vitamin, seperti vitamin A, vitamin C, vitamin B6, dan pro vitamin A.

Baca juga:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com