Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ronde Miroso, Kuliner Legendaris di Magelang Langganan Pejabat Negara

Kompas.com - 31/12/2021, 20:08 WIB
Lea Lyliana

Penulis

"Kalau ada tamu pasti pesenan ini terus barengan sama kupat tahu sana itu," tambahnya.

Tak hanya Akmil saja, komandan dari Rindam Magelang maupun beberapa artis ibu kota pun kerap mampir atau memesan sajian di warungnya. 

Ada tiga sajian spesial dari Ronde Miroso. Selain wedang rondenya, di sini juga menyediakan sate pisang yang lembut serta tahu bacem berukuran jumbo. 

Menurut penuturan Hermien ketiga menu tersebut adalah andalan di warungnya. Hermien juga mengklaim bahwa Ronde Miroso adalah pembuat sate pisang pertama di Magelang. 

Cita rasanya dan teksturnya yang unik membuat banyak orang tertarik untuk mencobanya. 

"Ini dulu di Magelang  yang pertama kali bikin ya sini. Ini kan makanan dari Solo, orang tua saya kan asli Solo," ungkapnya. 

Baca juga:

 

Saking populernya sate pisang ini ada hotel besar di Magelang yang kerap memasan untuk menjamu tamu. Begitu pula dengan wedang rondenya. 

Jika kebetulan sedang jalan-jalan ke Magelang, sempatkan mampir ke Ronde Miroso. Lokasinya ada di Jalan Medang Nomor 6A, Rejowinangun Utara, Kecamatan Magelang Tengah, Kota Magelang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com