Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Nugget Vegan, Ide Bekal Murah dari Bahan Sisa

Kompas.com - 15/12/2021, 19:34 WIB
Krisda Tiofani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nugget umumnya dibuat dari beragam protein hewani, seperti ayam, ikan, atau daging sapi.

Berbeda dari biasanya, kali ini kamu bisa membuat nugget vegan yang aman dikonsumsi oleh siapa saja, khususnya para vegetarian dan penggiat plant-based diet.

Nugget vegan ini dibuat dari campuran aneka jenis sayur, yaitu wortel, kentang, jamur, dan batang brokoli serta bahan ramah vegan, seperti susu kedelai dan minyak wijen.

Sajian yang disarankan digoreng dengan sedikit minyak ini cocok dijadikan sebagai bekal sekolah atau kantor yang murah dan sehat.

Ikuti resep nugget vegan dari bahan sisa yang dibagikan langsung oleh Adelia Izza, healthy food content creator dalam Live Instagram Gedor @my.foodplace pada Jumat (26/11/2021) berikut ini.

Baca juga:

Resep nugget vegan

Bahan:

  • 75 gr bawang bombai
  • 100 gr batang brokoli, cincang
  •  50 gr wortel, cincang
  • 50 gr jamur champignon
  • 100 gr tempe, haluskan
  • 100 gr kentang yang sudah dikukus
  •  1 sdm kecap asin
  • 1/2 sdm minyak wijen
  • 1 sdt lada
  • Garam secukupnya
  • 120 gr tepung terigu

Bahan pelapis:

  • 200 gr tepung terigu
  • 200 ml susu kedelai tawar
  • 100 gr tepung roti halus
  • 1 sdt bawang putih bubuk
  •  Garam dan lada secukupnya
  • Minyak untuk menggoreng

Cara membuat nugget vegan

1. Haluskan bawang bombai, batang brokoli, wortel, dan jamur menggunakan food processor atau chopper.

2. Campur dengan tempe halus, kentang, kecap asin, minyak wijen, garam, lada, lalu cicipi dan aduk rata. Tuang ke dalam loyang brownies yang sudah diberi alas kertas roti atau minyak. Kukus selama 25 menit.

3. Siapkan tiga buah mangkuk. Campur tepung terigu, garam, lada, dan bawang putih bubuk di satu mangkuk. Masukkan susu kedelai dan beberapa sendok teh campuran tepung di mangkuk kedua. Masukkan tepung roti di mangkuk ketiga dan sedikit campuran bumbu.

4. Potong-potong nugget yang sudah dikukus dan dingin, celupkan ke dalam tepung cair, tepung bumbu, lalu baluri dengan tepung roti hingga tertutup sempurna.

5. Goreng menggunakan minyak panas sampai kecokelatan dan matang. Nugget vegan juga dapat dipanggang dengan suhu oven 230 derajat celsius hingga matang.

Baca juga:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com