Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 13/08/2021, 12:13 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

 

11. Timphan

Kue timphan merupakan makanan tradisional khasAceh. Kue ini berbentuk pipih dan panjang. Dibungkus dengan daun pisang muda.

Timphan memiliki isian yang terbuat dari pisang atau labu yang memiliki rasa menis legit. Kue tradisional ini cocok untuk teman minum kopi hitam.

Baca juga: Resep Timphan Pisang, Kue Khas Aceh yang Dikukus

12. Barongko

Ilustrasi barongkos pisang berbungkus daun pisang.Dok. Sajian Sedap Ilustrasi barongkos pisang berbungkus daun pisang.

Barongko pisang merupakan kue tradisional khas Bugis-Makassar. 

Tekstur dari kue barongko adalah lembut. Rasanya manis, cocok untuk teman ngopi.

Siapkan daun pisang bersih untuk membungkus adonan barongko. Kemudian kukus dalam panci selama 10 menit.

Baca juga: Resep Barongko Pisang, Kudapan Manis Khas Bugis Makasar

13. Kue pepe

Ilustrasi kue pepe, kue lapis sagu khas Betawi. Dok. Sajian Sedap Ilustrasi kue pepe, kue lapis sagu khas Betawi.

Kue pepe merupakan kue khas Indonesia dengan bahan non tepung terigu. Kue ini berasal dari tepung sagu yang dimasak dengan santan dan gula.

Tekstur dari kue ini kenyal dan lembut. Biasanya, kue pepe disajikan dalam perayaan hari besar di masyarakat Betawi

Tampilan dari kue pepe berlapis rapat dan warna-warni yang menarik.

Baca juga: Resep Kue Pepe, Kue Lapis Sagu Betawi yang Lembut

14. Gemblong

ilustrasi gemblong jajanan tradisional di daerah puncakPIXABAY/SURYOSUHONO ilustrasi gemblong jajanan tradisional di daerah puncak

Gemblong merupakan kue yang berbentuk bula kecil. Dilapisi dengan gula karamel yang membuatnya terasa manis.

Kue gemblong terbuat dari campuran tepung ketan dan kelapa. Kue ini banyak dijual di daerah Puncak, Jawa Barat sebagai oleh-oleh.

Baca juga: Resep Gemblong, Jajanan Wajib kalau ke Puncak

15. Cerorot

Ilustrasi cerorot. Dok. Shutterstock/ Rahman Lombok Ilustrasi cerorot.

Ada banyak nama dari jajanan pasar yang satu ini. Kalau di Bali disebut dengan cerorot. Namun di daerah lain, ada yang menyebutnya celorot, clorot, jelurut, sampai dumbek.

Bahan untuk membuat cerorot di antaranya, tepung beras, tepung kanji, gula merah, dan santan.

Baca juga: Resep Cerorot, Kue Khas Bali yang Bentuknya Unik 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com