Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kepiting Laba-laba Jepang, Kepiting Terbesar di Dunia Tanda Kemewahan

Kompas.com - 30/01/2024, 19:34 WIB
Monika Novena,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kepiting adalah hewan berkaki sepuluh, yang juga mencakup lobster, udang, dan udang galah.

Invertebrata ini termasuk dalam famili Brachyura dan ditutupi cangkang keras untuk melindungi tubuhnya.

Baca juga: Apakah Manusia Bisa Makan Kepiting Kelapa?

Mereka bisa menempati berbagai habitat dan mungkin hidup di darat atau di air.

Ada lebih dari 6.000 spesies kepiting yang menghuni dunia. Namun di antara sekian banyak spesies kepiting tersebut, manakah yang terbesar di dunia?

Kepiting terbesar di dunia

Mengutip A-Z Animals, Senin (29/1/2024) kepiting laba-laba Jepang merupakan kepiting terbesar di dunia.

Kepiting laba-laba Jepang (Macrocheira kaempferi) memiliki kaki terpanjang di antara semua artropoda. Jarak antara capit mereka mungkin mencapai 3,5 meter.

Kepiting laba-laba Jepang punya lebar karapas 40 sentimeter dan berat hingga 19 kg.

Di sekitar pulau Honshu di Jepang hingga teluk Tokyo, raksasa ini dapat ditemukan di kedalaman 48 meter hingga 600 meter.

Kepiting laba-laba Jepang berwarna oranye dan ditutupi bintik-bintik gelap dengan kepala sempit.

Untuk menghindari predator, mereka akan menggunakan ganggang dan spons untuk berkamuflase di laut.

Ikan besar, gurita dan juga manusia merupakan predator bagi kepiting ini.

Jika tidak terjadi penangkapan ikan yang berlebihan, di alam liar mereka merupakan spesies berumur panjang yang bisa bertahan hidup hingga 100 tahun.

Baca juga: Bagaimana Evolusi Kepiting Terjadi?

Bisakah memakan kepiting laba-laba Jepang?

Di banyak budaya, kepiting dinikmati sebagai makanan lezat. Nah, bagaimana dengan kepiting laba-laba Jepang, bolehkah kita mengonsumsinya?

Jawabannya adalah ya, manusia bisa memakan kepiting laba-laba Jepang.

Meskipun penangkapan ikan yang berlebihan telah berdampak pada kepiting ini di masa lalu, upaya konservasi dilakukan untuk membantu kepiting ini tetap eksis.

Di Jepang, kepiting laba-laba Jepang adalah makanan lezat dan mewah.

Jika dibandingkan, kepiting laba-laba Jepang setara dengan kemewahan yang diasosiasikan dengan kepiting raja di Amerika Serikat.

Baca juga: 10 Miliar Kepiting Salju Menghilang dari Alaska, Ini Penyebabnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com