Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Metland Optimistis Bakal Kecipratan "Cuan" dari Pesta Demokrasi 2024

Kompas.com - 13/11/2023, 21:33 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Metropolitan Land Tbk atau Metland optimistis akan meraup keuntungan dari perhelatan pesta demokrasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. 

Presiden Direktur Metland Anhar Sudradjat memastikan optimismenya saat menjawab pertanyaan Kompas.com, dalam Public Expose secara daring, Senin (13/11/2023).

"Perputaran uang saat Pemilu demikian besar. Terutama berasal dari tim kampanye atau pemenangan para capres-cawapres, calon anggota legislatif, Komisi Pemilihan Umum (KPU), Bada Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu), dan perangkat penyelenggara Pemilu lainnya," papar Anhar.

Peluang Perseroan dengan kapitalisasi pasar per Senin (13/11/2023) senilai Rp 2,91 triliun untuk meraup cuan itu ada pada aset recurring seperti hotel dan apartemen sewa.

Baca juga: Dua Pengembang Ini Catat Tingkat Risiko ESG Terendah

Namun, imbuh Anhar, tidak semua hotel milik atau yang dioperasikan oleh Metland akan mendapatkan kesempatan emas itu.

Hanya hotel-hotel yang berada di perkotaan atau city hotels yang diprediksi mendulang keuntungan dari aktivitas politics spending.

Sebut saja, Hotel Horison Ultima Bekasi, Metland Hotel Bekasi, Metland Hotel Cirebon, dan Hotel Horison Ultima Kertajati. Hotel-hotel ini dilengkapi fasilitas meeting, incentives, conventions and exhibition (MICE).

"Tentu saja para peserta Pemilu termasuk perangkat penyelenggara Pemilu membutuhkan ruang-ruang meeting maupun kamar-kamar hotel," tambah Anhar.

Sepanjang sembilan bulan Tahun 2023, Metland membukukan laba bersih sebesar Rp 301 miliar atau naik 12 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu Rp 269 miliar. Hal ini terungkap dalam Public Expose yang digelar secara daring pada Senin (13/11/2023).Metland Sepanjang sembilan bulan Tahun 2023, Metland membukukan laba bersih sebesar Rp 301 miliar atau naik 12 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu Rp 269 miliar. Hal ini terungkap dalam Public Expose yang digelar secara daring pada Senin (13/11/2023).
Tak hanya hotel, pusat perbelanjaan pun diproyeksikan bakal menerima lonjakan pengunjung saat Pemilu 2024 mendatang.

Seperti diketahui, Metland kini memiliki dan mengoperasikan empat mal, yakni Metropolitan Mall Bekasi, Grand Metropolitan Bekasi, Metropolitan Cileungsi, dan One District @ Puri.

Sementara, untuk sumber pendapatan dari pengembangan atau development income, Perseroan mengandalkan produk-produk residensial yang saat ini tengah dipasarkan.

Hal ini selaras dengan insentif yang dikucurkan Pemerintah berupa PPN-DTP yang berlaku efektif mulai November 2023 hingga Desember 2024 untuk harga rumah hingga Rp 5 miliar.

Baca juga: Layani Penumpang Bandara Kertajati, Metland Hadirkan Hotel Horison

Direktur Metland Wahyu Sulistiyo menambahkan, melihat tren Pemilu sebelumnya yang berlangsung tanpa gejolak signifikan, penjualan rumah justru terus bergerak.

"Rumah-rumah dengan harga di bawah Rp 2 miliar tentu akan menjadi incaran. Kendati pun demikian, kami juga menyediakan hunian dengan harga di bawah Rp 5 miliar, yakni Metland Cyber Puri," cetus Wahyu.

Direktur Keuangan Metland Olivia Surodjo juga menyambut baik kebijakan Pemerintah untuk kembali memberikan insentif PPN DTP.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com