Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menteri Olahraga Perancis Salahkan Liverpool atas Kekacauan Final Liga Champions

Kompas.com - 30/05/2022, 15:55 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber AFP

PARIS, KOMPAS.com - Menteri Olahraga, Olimpiade, dan Paralimpiade Perancis, Amelie Oudea-Castera, pada Senin (30/5/2022), menyalahkan Liverpool atas kekacauan yang mewarnai final Liga Champions melawan Real Madrid di Paris, Perancis.

Tapi, ketika berbicara hal itu, dia turut mengungkapkan penyesalan bahwa gas air mata telah digunakan terhadap beberapa suporter.

Pemerintah Perancis telah menghadapi rentetan kritik dari pers dan politisi di Inggris atas penanganan polisi terhadap pertandingan pada Sabtu (28/5/2022), yang membuat ribuan penggemar Liverpool dengan tiket berjuang untuk bisa masuk.

Baca juga: 68 Orang Ditangkap dalam Kekacauan di Final Liga Champions 2022

Tetapi, Oudea-Castera mengatakan kepada radio RTL bahwa berbeda dengan Real Madrid, Liverpool telah gagal mengatur dengan baik para pendukung yang datang ke Paris.

“Liverpool membiarkan pendukungnya berkeliaran, ini adalah perbedaan besar,” kata dia, dilansir dari AFP.

Menteri Olahraga Perancis menambahkan, bahwa ada 30.000-40.000 penggemar Liverpool dengan tiket palsu atau tanpa tiket berada di luar Stade de France.

"Kita perlu melihat dari mana tiket palsu ini berasal dan bagaimana mereka diproduksi dalam jumlah besar," ujar Oudea-Castera.

Baca juga: Seorang Pria Terobos Kedutaan Qatar di Paris dan Serang Penjaga hingga Tewas

Dia mengatakan aspek yang paling disesalkan dari apa yang terjadi dalam kekacauan di laga final Liga Champions adalah bahwa gas air mata telah digunakan terhadap keluarga dan anak-anak yang datang untuk menonton final.

Menteri Olahraga, Olimpiade, dan Paralimpiade Perancis Amelie Oudea-Castera tiba untuk menghadiri rapat kabinet mingguan pertama yang diadakan oleh Perdana Menteri Perancis yang baru di Istana Kepresidenan Elysee di Paris pada 23 Mei 2022.LUDOVIC MARIN Menteri Olahraga, Olimpiade, dan Paralimpiade Perancis Amelie Oudea-Castera tiba untuk menghadiri rapat kabinet mingguan pertama yang diadakan oleh Perdana Menteri Perancis yang baru di Istana Kepresidenan Elysee di Paris pada 23 Mei 2022.

Oudea-Castera pada Senin ini dijadwalkan akan memimpin pertemuan pejabat keamanan dan sepak bola Perancis, serta perwakilan dari badan sepak bola Eropa UEFA.

Menteri Dalam Negeri Perancis Gerald Darmanin dan kepala polisi Paris Didier Lallement direncanakan akan hadir.

Oudea-Castera bersikeras bahwa Perancis akan mampu menjadi tuan rumah acara olahraga besar saat Paris bersiap untuk mengadakan Olimpiade pada 2024 serta final Piala Dunia rugby pada 2023.

Baca juga: Perancis dan Jerman Desak Putin Berdialog Langsung dengan Zelensky

"Saya tidak khawatir, saya sangat berkomitmen bahwa kami benar-benar belajar semua pelajaran dari apa yang terjadi pada Sabtu malam untuk meningkatkan segalanya, menjelang acara-acara besar ini," ungkap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Israel Dikhawatirkan Lakukan Serangan Darat Besar-besaran di Rafah

Israel Dikhawatirkan Lakukan Serangan Darat Besar-besaran di Rafah

Global
Wanita yang Dipenjara Setelah Laporkan Covid-19 di Wuhan pada 2020 Dibebaskan

Wanita yang Dipenjara Setelah Laporkan Covid-19 di Wuhan pada 2020 Dibebaskan

Global
Rusia Klaim Rebut 5 Desa dalam Pertempuran Sengit di Kharkiv

Rusia Klaim Rebut 5 Desa dalam Pertempuran Sengit di Kharkiv

Global
Di Balik Serangan Israel ke Rafah yang Bahkan Tak Bisa Dihalangi AS

Di Balik Serangan Israel ke Rafah yang Bahkan Tak Bisa Dihalangi AS

Global
Israel Perintahkan Warga Palestina Mengungsi dari Rafah

Israel Perintahkan Warga Palestina Mengungsi dari Rafah

Global
[UNIK GLOBAL] Majikan Bunuh Diri, PRT Diwarisi Rp 43,5 Miliar | Karyawan Nekat ke Italia demi Makan Pizza Padahal Besok Kerja

[UNIK GLOBAL] Majikan Bunuh Diri, PRT Diwarisi Rp 43,5 Miliar | Karyawan Nekat ke Italia demi Makan Pizza Padahal Besok Kerja

Global
Tak Ada yang Bicara Perubahan Iklim di Pemilu India, Apa Sebabnya?

Tak Ada yang Bicara Perubahan Iklim di Pemilu India, Apa Sebabnya?

Global
Di Texas, Orangtua Bisa Dipenjara Jika Tinggalkan Anak Sendirian dalam Rumah

Di Texas, Orangtua Bisa Dipenjara Jika Tinggalkan Anak Sendirian dalam Rumah

Global
Turkiye Setop Berbisnis dengan Israel, Pakar: Akan Sulitkan Ankara

Turkiye Setop Berbisnis dengan Israel, Pakar: Akan Sulitkan Ankara

Global
Tentara Israel Diserang Ratusan Lebah di Gaza Selatan

Tentara Israel Diserang Ratusan Lebah di Gaza Selatan

Global
Kritikan Paling Keras AS untuk Israel, Dituduh Mungkin Langgar Hukum Internasional

Kritikan Paling Keras AS untuk Israel, Dituduh Mungkin Langgar Hukum Internasional

Global
Ukraina Evakuasi Ratusan Orang dari Kharkiv Usai Serangan Rusia

Ukraina Evakuasi Ratusan Orang dari Kharkiv Usai Serangan Rusia

Global
Sekitar 300.000 Warga Palestina Dilaporkan Mengungsi dari Rafah Timur

Sekitar 300.000 Warga Palestina Dilaporkan Mengungsi dari Rafah Timur

Global
Pria Rusia Dituntut karena Mewarnai Rambutnya Kuning, Biru, dan Hijau

Pria Rusia Dituntut karena Mewarnai Rambutnya Kuning, Biru, dan Hijau

Global
Otoritas Cuaca AS Sebut Dampak Badai Matahari Kuat yang Hantam Bumi

Otoritas Cuaca AS Sebut Dampak Badai Matahari Kuat yang Hantam Bumi

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com