Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minta Covid-19 Cepat Berakhir, Warga di India Berdoa kepada "Dewi Corona"

Kompas.com - 14/06/2021, 17:06 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber Asia One

NEW DELHI, KOMPAS.com - Sekelompok warga sebuah desa di India meminta pertolongan kepada "Dewi Corona" supaya Covid-19 cepat berlalu.

Masyarakat di desa Shuklapur, utara Negara Bagian Uttar Pradesh, membawakan berbagai persembahan untuk "sang dewi".

Baca juga: VIDEO: Macet Panjang di India Usai Negara Bagian Cabut Syarat Wajib Tes PCR

Di antaranya air suci dan bunga di hadapan kuil berwarna kuning, tempaat patung "Corona Mata" berdiri pekan lalu.

"Mungkin dengan berkatnya, desa, warga, dan semuanya mendapat kelegaan," kata Sangeeta, salah satu warga, pada Jumat (11/6/2021).

Pada April dan Mei, India mengalami gelombang kedua Covid-19 yang membuat angka infeksi maupun kematian melonjak pesat.

Dilansir Reuters via Asia One Senin (14/6/2021), setelah beberapa kali melaporkan rekor kasus dan korban meninggal harian, ada tanda pandemi mengalami penurunan.

Pada Sabtu (12/6/2021), otoritas kesehatan mencatatkan 84.332 infeksi harian, terendah dalam dua bulan terakhir.

Sementara total korban meninggal karena corona di "Negeri Bollywood" mencapai 367.081 orang, demikian keterangan New Delhi.

Meski sudah memanjatkan doa kepada "Dewi Corona", di beberapa distrik masih mencatatkan kasus tinggi.

Meski begitu, angka yang tercatat relatif rendah ketika mereka berada di masa puncak pandemi.

Baca juga: India Laporkan Angka Kematian Harian Covid-19 Tertinggi Dunia, 6.148 Kasus

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com