Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Cwie Mie Malang, Mi Ayam Sederhana untuk Sarapan

Kompas.com - 30/10/2021, 07:11 WIB
Silvita Agmasari

Editor

KOMPAS.com - Cwie mie Malang adalah makanan khas dari Malang, Jawa Timur. Sajian ini berupa mi ayam dengan topping daging ayam giling tanpa kecap manis dan biasanya disajikan dengan selada. 

Ciri khas cwie mie punya rasa kaldu yang ringan, sehingga cocok disantap untuk setiap waktu. Selain itu cwie mie biasanya punya tekstur mie yang lembut dan bentuk cenderung lurus. 

Namun pada resep dari Sajian Sedap ini kamu bisa menggunakan mi telur biasa. Yuk, bikin cwie mie untuk sarapan akhir pekan.

Baca juga:

Resep cwie mie Malang 

Bahan: 

  • 700 gram mi telur
  • 5 siung bawang putih, dicincang halus
  • 3 cm jahe, dicincang halus
  • 400 gram ayam cincang halus
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/4 sendok teh kecap asin
  • 1/4 sendok teh gula pasir
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis

Bahan pelengkap:

  • 7 lembar daun selada keriting
  • 2 batang daun bawang iris tipis
  • 2 sendok makan bawang merah goreng

Baca juga:

Cara membuat cwie mie khas Malang:

1. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih sampai harum dan masukkan jahe. 

2. Tambahkan daging ayam, masukkan garam, merica, kecap asin, dan gula pasir. Masak sampai daging ayam matang. 

3. Rebus mi telur, tiriskan airnya. Sajikan dengan bahan pelengkap dan taburi tumisan daging ayam. 

Baca juga:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com