Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/10/2021, 20:16 WIB
Lea Lyliana

Penulis

KOMPAS.com - Salah satu rahasia kelezatan bakmi jawa yakni pada kuah kaldunya. Umumnya, kaldu tersebut terbuat dari ayam kampung. 

Sayangnya jika dibandingkan dengan jenis ayam lainnya, harga ayam kampung lebih mahal. Oleh sebab itu, beberapa penjual bakmi jawa mengganti ayam kampung dengan jenis lainnya. 

Lantas, apa saja jenis ayam yang cocok digunakan untuk membuat bakmi jawa? Berikut uraian jawabannya dari karyawan warung Bakmi Jawa Mbah Parto, Ahmad Riyanto. 

Baca juga:

1. Ayam kampung

Ilustrasi daging ayam.pixabay.com/byrev Ilustrasi daging ayam.

Ayam kampung merupakan pilihan terbaik untuk membuat bakmi jawa enak. Pasalnya, ayam ini memiliki tekstur daging yang kesat. 

Selain itu, rasa ayam kampung juga lebih gurih daripada ayam lainnya. Oleh sebab itu, wajar apabila ayam kampung kerap digunakan untuk membuat kaldu bakmi jawa. 

"Kalau paling enak sebenarnya ya pakai ayam kampung, kan itu dagingnya kesat. Kalau dibikin kaldu gurih juga," terang Ahmad Riyanto kepada Kompas.com (03/10/2021).

Baca juga: Resep Mie Godog Jawa, Pakai Telur Bebek Tambah Mantap

2. Ayam merah 

Harga ayam kampung lebih mahal daripada ayam lainnya. Jadi, saat penjualan sedang turun, pedagang bakmi jawa kerap menggantinya dengan jenis ayam lainnya. Salah satunya adalah ayam merah. 

"Kalau di kita, sekarang pakainya ayam merah itu. Ya, gimana, wong harga ayam kampung juga mahal. Tapi rasanya enggak jauh beda kok," kata Ahmad. 

Baca juga:

Ayam merah adalah ayam petelur yang sudah tidak ada bertelur. Rasa dan tekstur daging ayam ini mirip seperti ayam kampung. Namun harganya lebih murah dan stabil. 

Ilustrasi bakmi jawa godog atau rebus di warung Bakmi Jawa Mbah Parto. KOMPAS.com/ Lea Lyliana Ilustrasi bakmi jawa godog atau rebus di warung Bakmi Jawa Mbah Parto.

3. Ayam joper 

Ayam joper dapat menjadi pengganti ayam kampung untuk membuat bakmi jawa.

Menurut Ahmad, ayam ini juga dapat menghasilkan rasa kaldu yang gurih. Namun teksturnya sedikit lebih empuk daripada ayam kampung.

"Pakai ayam joper itu juga bisa. Enak juga itu, bikin gurih," jelas Ahmad. 

Baca juga: 3 Cara Masak Ayam Kampung Utuh Tanpa Presto, Bekal Bikin Ayam Ingkung

Ayam joper sering disebut dengan jawa super.

Ayam ini merupakan hasil persilangan ayam kampung jantan dengan ayam petelur betina. Tujuan produksinya yakni untuk diambil dagingnya. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com