Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/04/2021, 19:07 WIB
Lea Lyliana

Penulis

KOMPAS.com - Kacang mete bisa dimasak dengan cara digoreng atau dipanggang.

Jika tak punya oven, menggoreng kacang mete merupakan cara termudah untuk menikmatinya.

Namun berhati-hatilah saat menggoreng kacang mete. Sebab kacang mete mudah gosong dan kurang renyah jika tak digoreng dengan benar. 

Baca juga: Resep Kacang Mete Goreng Renyah, Suguhan untuk Lebaran

Berikut cara menggoreng kacang mete supaya renyah dan tidak gosong. 

1. Rendam dalam air hangat 

Sebelum diolah kacang mete harus direndam terlebih dulu. Proses perendaman dapat membantu menghilangkan getah pada kacang mete. 

Kamu bisa merendam kacang mete dalam air hangat dan garam selama 15-30 menit. Setelah direndam, tiriskan kacang mete lalu angin-anginkan sampai kering. 

Baca juga: Resep Ayam Kung Pao ala Restoran, Lengkap Pakai Kacang Mete

2. Sangrai dulu 

Ilustrasi proses menyangrai kacang mete. PIXABAY/ Bernadette Wurzinger Ilustrasi proses menyangrai kacang mete.

Dilansir dari "Resep Favorit untuk Usaha - Camilan Kacang" oleh Ide Masak terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, kacang mete baiknya disangrai terlebih dulu.

Cara menggoreng kacang mete tanpa minyak ini dapat membuatnya lebih harum, renyah, dan tahan lama. Gunakan api kecil saat menyangrainya supaya kacang mete tidak gosong. 

3. Bumbui agar lebih gurih

Untuk menambah cita rasanya, kacang mete bisa diberi bumbu sederhana.

Baca juga: Resep Kacang Bawang Renyah, Tambah Santan biar Gurih

Kamu bisa membumbuinya dengan bawang putih dan garam yang sudah dihaluskan supaya rasanya lebih gurih. 

Jika ingin pedas, coba tambahkan cabai kering sesuai selera. 

4. Dinginkan sebelum digoreng

ilustrasi kacang meteshutterstock/Piotr Krzeslak ilustrasi kacang mete

Kacang mete sangrai jangan buru-buru digoreng atau dicampur dengan bahan lainnya. Sebab kacang mete yang masih panas mudah gosong ketika digoreng atau dipanggang kembali. 

Baiknya dinginkan terlebih dulu di suhu ruangan supaya kacang mete lebih renyah dan tidak gosong. 

Baca juga: 5 Cara Goreng Kacang Bawang agar Renyah dan Tidak Gosong

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com