Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/04/2021, 03:16 WIB
Krisda Tiofani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebagai salah satu buah populer saat bulan puasa tiba, timun suri menjadi incaran banyak orang untuk diolah sebagai takjil.

Mengingat cukup mudah menemukan timun suri di pasaran, sebaiknya kamu membeli sesuai kebutuhan harian saja.

Namun, jika memerlukan stok timun suri, perhatikan tempat menyimpan timun suri yang tepat.

Dosen Agronomi dan Hortikultura Institut Pertanian Bogor, Deden Derajat Matra, menyampaikan tempat terbaik menyimpan timun suri, saat dihubungi Kompas.com pada Selasa (13/4/21).

Baca juga: Kenapa Timun Suri Banyak Muncul Saat Ramadhan?

1. Suhu ruang

Menyimpan timun suri dalam suhu ruang bisa dijadikan pilihan.

Selama ruang yang dipilih tidak memuat sinar matahari maka timun suri akan aman hingga satu minggu.

Ruang terbuka yang masuk sinar matahari akan membuat mengkerut karena kehilangan air terus menerus.

Baca juga: 3 Cara Pilih Timun Suri yang Bagus dan Segar

2. Kulkas

Selain di suhu ruang, kamu juga bisa menyimpan timun suri dalam kulkas.

Kulkas memiliki Relative Humidity (RH) yang rendah. Karena itu, suhu pada kulkas lebih rendah sehingga dinilai lebih baik dibandingkan dengan suhu ruang.

Menyimpan timun suri dalam kulkas membuat buah tersebut tidak kehilangan air begitu banyak.

Selain masih segar, menyimpan timun suri dalam kulkas juga membuat buah ini tidak mengalami penyusutan bobot. Timun suri bisa tahan hingga lebih dari satu minggu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com