Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Hery Wibowo
Ketua Program Studi Sosiologi FISIP Universitas Padjadjaran

Pengamat Sosial, praktisi pendidikan dan pelatihan

Akselerasi Pembangunan Sosial dan Pendidikan Anti "Flexing"

Kompas.com - 29/03/2023, 11:31 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

KASUS-KASUS orang pamer harta atau flexing menampar wajah Indonesia, secara khusus dunia pendidikan. Saat ditelurusi, asal harta yang dipamerkan ternyata bukan dari hasil kerja yang legal.

Dunia pendidikan mestinya menanggung malu karena belum berhasil membentuk insan yang beradab dan berakhlak baik. Para pemangku kebijakan tidak boleh berdiam diri menyaksikan fenomena itu, jika tidak ingin melihat hal-hal yang bisa makin parah di kemudian hari.

Secara sosiologis, perilaku individu tidak berdiri sendiri. Ada konteks pengaruh dan kekuatan sosial di dalamnya. Karena itu, diperlukan kekuatan besar untuk mengedukasinya.

Ini bukan sekedar edukasi pada satu dua oknum, tetapi suatu agenda besar bangsa untuk membangun akhlak yang lurus, karena tidak ada asap jika tidak ada api, tidak harta berlebih tanpa pendapatan berlebih.

Baca juga: Mendadak Miskin Usai Flexing Terkuak

Implikasi selanjutnya, alih-alih membangun kohesi sosial dan keserasian sosial yang baik, tradisi pamer harta akan menambah lubang kecemburuan sosial. Aksi pamer harta dapat merusak harmonisasi interaksi sosial antar warga negara. Maka, kesadaran bersama untuk menanggulangi isu itu menjadi penting.

Cita-cita Kesejahteraan Sosial

Cita-cita luhur bangsa kita adalah membangun kesejahteraan sosial bersama, yang meliputi pemenuhan kebutuhan sosial secara kolektif dan membangun harmonisasi interaksi sosial yang kondusif bagi tumbuh kembang individu secara optimal di tengah masyarakat yang saling mendukung.

Urgensi pembangunan sosial perlu didengunkan kembali. Secara teoritis, pembangunan sosial adalah upaya membangun masyarakat berkelanjutan yang menjunjung tinggi rasa kemanusiaan, dengan membangun kaum marjinal, perempuan dan laki-laki, agar mampu mengupayakan pengembangan kehidupan mereka sendiri, memperbaiki posisi ekonomi dan sosial serta meraih tempat yang tepat dalam ruang-ruang masyarakat (Bilance, 1997).

Amartya Sen (1995) menjelaskan, pembanguan sosial adalah persamaan dari kesempatan sosial. The Copenhagen Social Summit mendefinisikan pembangunan sosial melalui tiga kriteria dasar, yaitu pemberantasan kemiskinan, pembangunan generasi tenaga kerja, dan keserasian sosial.

Itu adalah wilayah psikologis pembangunan yang memerlukan lebih dari sekedar sentuhan program artifisial. Keserasian sosial menjadi isu penting untuk diperhatikan dalam tahun-tahun belakangan ini, mengingat interaksi sosial antar warga juga terjadi di dunia maya yang lebih sukar terobservasi.

Pembangunan fisik dan infrastruktur adalah kegiatan favorit, karena mudah terukur hasil dan indikator keberhasilannya. Pembangunan sosial di sisi lain adalah tantangan. Ini adalah aktivitas yang masuk ke denyut nadi keseharian masyarakat serta pola pikir mayoritas warga.

Baca juga: Istri Disorot Usai Pamer Harta, Ini Kekayaan Sekda Riau SF Hariyanto

Keberpihakan pada pembanguan sosial berarti upaya untuk menata persepsi masyarakat, serta melakukan persuasi agar sebanyak mungkin masyarakat memandang ke arah visi yang sama. Inilah momentum untuk kembali mendorong warga negara memandang ke arah asa pembangunan yang dicitakan bersama.

Jangan biarkan kegaduhan dan keriuhan soal pamer harta membelokkan fokus membangun insan bangsa yang berahklakul karimah dan berkualitas secara keilmuan.

Menurut Syafridah (2010), pembangunan sosial merupakan paradigma alternatif yang menempatkan masyarakat sebagai pusat dari proses pembangunan dan ekonomi, serta sebagai cara untuk melayani kebutuhan manusia. Setiap orang, pemerintah atau lembaga apapun harus menghormati arti kehidupan manusia secara global yang bertanggung jawab terhadap generasi selanjutnya.

Fokus kepada pembangunan yang menyentuh nurani masyarakat, menyadarkan bahwa mereka berada dalam pihak yang tepat yang memastikan pembangunan kesejahteraan adalah penting. Agar upaya ini berhasil, dibutuhkan sebuah kreativitas yang tinggi untuk memastikan bahwa setiap individu bangsa Indonesia adalah pusat pembangunan.

Selanjutnya, bukan hanya kreatif tetapi juga cepat, karena akselerasi akan memastikan tidak terulangnya beragam peristiwa buruk yang terjadi. Harapannya, setiap individu akan merasa diayomi dan menjadi bagian penting dari keluarga besar Indonesia, sehingga kecil kemungkinan mereka akan melakukan hal-hal yang tidak sejalan dengan tujuan pembangunan, seperti mencuri uang rakyat, melakukan pamer harta, menipu warga negara lainnya .

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Deretan Insiden Pesawat Boeing Sepanjang 2024, Terbaru Dialami Indonesia

Deretan Insiden Pesawat Boeing Sepanjang 2024, Terbaru Dialami Indonesia

Tren
Asal-usul Gelar 'Haji' di Indonesia, Warisan Belanda untuk Pemberontak

Asal-usul Gelar "Haji" di Indonesia, Warisan Belanda untuk Pemberontak

Tren
Sosok Hugua, Politisi PDI-P yang Usul agar 'Money Politics' Saat Pemilu Dilegalkan

Sosok Hugua, Politisi PDI-P yang Usul agar "Money Politics" Saat Pemilu Dilegalkan

Tren
Ilmuwan Temukan Eksoplanet 'Cotton Candy', Planet Bermassa Sangat Ringan seperti Permen Kapas

Ilmuwan Temukan Eksoplanet "Cotton Candy", Planet Bermassa Sangat Ringan seperti Permen Kapas

Tren
8 Rekomendasi Makanan Rendah Kalori, Cocok untuk Turunkan Berat Badan

8 Rekomendasi Makanan Rendah Kalori, Cocok untuk Turunkan Berat Badan

Tren
Kronologi dan Fakta Keponakan Bunuh Pamannya di Pamulang

Kronologi dan Fakta Keponakan Bunuh Pamannya di Pamulang

Tren
Melihat 7 Pasal dalam RUU Penyiaran yang Tuai Kritikan...

Melihat 7 Pasal dalam RUU Penyiaran yang Tuai Kritikan...

Tren
El Nino Diprediksi Berakhir Juli 2024, Apakah Akan Digantikan La Nina?

El Nino Diprediksi Berakhir Juli 2024, Apakah Akan Digantikan La Nina?

Tren
Pria di Sleman yang Videonya Viral Pukul Pelajar Ditangkap Polisi

Pria di Sleman yang Videonya Viral Pukul Pelajar Ditangkap Polisi

Tren
Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Tren
Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Tren
7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

Tren
Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Tren
Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Tren
Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com