Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pfizer Kantongi Izin BPOM, Kapan Pemberian Vaksinasi Booster untuk Remaja?

Kompas.com - 03/08/2022, 20:29 WIB
Alinda Hardiantoro,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Pesan singkat yang dikirimkan Kompas.com pada Rabu (3/8/2022) hingga pukul 13.30 WIB belum dijawab.

Baca juga: Benarkah Akan Ada Vaksinasi Dosis Keempat? Ini Penjelasan Kemenkes

Vaksinasi Covid-19 booster kedua

Adapun vaksinasi keempat atau booster kedua saat ini masih diberikan kepada para tenaga kesehatan.

Juru Bicara Covid-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Moh Syahril menuturkan bahwa regulasi vaksinasi Covid-19 dosis keempat untuk masyarakat umum masih disiapkan.

"Tunggu saja ya berita resminya. Ini masih dipersiapkan semua khususnya regulasinya. Kalo vaksinnya sudah siap," ujarnya, dilansir dari Kompas.com (28/7/2022).

Untuk saat ini, vaksinasi Covid-19 dosis keempat diutamakan bagi kelompok yang berisiko tinggi, seperti nakes, lansia, imunocompromise atau orang yang memiliki masalah sistem imun, dan pelayan publik.

Kendati demikian, tidak menutup kemungkinan bahwa dalam waktu dekat masyarakat juga akan memperoleh vaksinasi booster kedua.

"(Regulasi vaksinasi Covid-19 dosis keempat) masih disiapkan, tidak lama lagi," ungkapnya.

Baca juga: Syarat Terbaru Naik Kereta Api Mulai 17 Juli 2022, Apa Saja?

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Vaksin Covid-19 Tangkal Penularan Subvarian Omicron BA.4 dan BA.5

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com