Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

15 Kutipan Terkenal Umar Al-Khayyam, Ilmuwan dan Penyair Terkenal Islam

KOMPAS.com - Umar Al-Khayyam merupakan salah satu ilmuwan dan penyair terkenal dalam sejarah Islam.

Penyair dengan nama lengkap Abu Al-Fath Ghiyats Ad-Din Umar bin Ibrahim Al-Khayyam An-Naisaburi ini lahir sekitar tahun 1048 di Iran.

Kata An-Naisabur dalam namanya merujuk pada kota kelahirannya, yakni Nishapur.

Secara luas, nama Umar Al-Khayyam memang dikenal sebagai salah satu penyair ulung.

Karyanya yang paling terkenal, keindahan Rubaiyat Umar Al-Khayyam (puisi empat baris) bahkan diakui dunia.

Di dalamnya, ia menuangkan syair-syair tentang cinta, kehidupan, filosofi, sehingga menarik minat banyak orang untuk membacanya.

Rubaiyat Umar Al-Khayyam telah diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris pada abad ke-19 dan menjadi karya peradaban Islam yang paling populer di Barat.

Selain penyair, Umar Al-Khayyam juga dikenal sebagai seorang ilmuwan di masanya. Beberapa bidang keilmuan yang dikuasainya adalah matematika, astronomi, dan filsafat.

Berikut 15 kutipan terkenal Umar Al-Khayyam:

https://www.kompas.com/tren/read/2023/08/27/180000365/15-kutipan-terkenal-umar-al-khayyam-ilmuwan-dan-penyair-terkenal-islam

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke